MAR 11, 2014@16:02 WIB | 1,115 Views
Dalam event Geneva Motor Show 2014 kali ini, Bugatti memboyong enam model legend edition untuk para penggemarnya. Sebelum event GMS tersebut berakhir, Bugatti berhasil menjual model Legend Edition tersebut kepada kastemernya. Dikabarkan, pria asal Timur Tengah dan Amerika Serikat berhasil melakukan transaksi pembelian atas mobil yang dibanderol seharga 2.18 Juta Euro tersebut.
Salah satu varian yang dilego adalah Rembrandt Bugatti, ini merupakan salah satu varian yang diboyong oleh prinsipal untuk menghentak panggung Geneva Motor Show 2014. Dalam penampilannya di Geneva Motor Show kali ini, disain serta perpaduan warna yang dihasilkan oleh prinsipal memang terasa sangat memikat. Terlebih dengan label Legend Edition, membuat calon konsumennya memiliki sebuah nilai identitas baru dibandingkan mobil lainnya.
Mengenai disain interior, supercar ini telah dibekali dengan kelir cokelat terang yang menghiasi seluruh kabin. Mulai dari dashboard, kemudi stir, door trim, hingga floor mat. Sedangkan pada center console, lapisan karbon dipercaya untuk menjadi kontras dalam sektor interior tersebut. Sementara pada bagian eksterior, in juga telah dibekali dengan warna cokelat gelap dan cokelat terang. Bahkan untuk lebih menyeluruh, pada kaki kaki seperti velg pun dilapisi dengan kelir yang sama.
Edisi ini adalah dalam merayakan model Ettore Bugatti sebagai salah satu pematung yang terkenal dari abad ke-20. Pada dasarnya, model ini mengambil intisari Bugatti Veyron Grand Sport Vitesse yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 1.200 hp dan trosi 1.500 Nm. Sehingga, untuk melakukan akselerasi dari 0 - 100 kpj hanya membutuhkan waktu 2,6 detik.[Har/timBX]