MAR 06, 2013@17:56 WIB | 994 Views
Produsen yang identik dengan mobil kodok, Volkswagen, akhirnya memajang line up terbaru dari varian Golf mereka. Mobil yang resmi menjadi generasi ketujuh dari Volkswagen Golf ini hadir perdana di Geneva Motor Show 2013. Berlabel new VW Golf GTI Mk7, mobil ini disinyalir lebih ringan ketimbang varian mereka pendahulunnya.
Lantas apa yang berbeda dari model baru Golf GTI ini ? Ya, Prinsipal Jerman tersebut rupanya telah mengaplikasi teknologi BlueMotion TDI untuk versi ini. Lebih jelasnya, mobil ini menggendong mesin 2.0-liter turbocharged direct-injection bensin (TSI) yang mampu menyemburkan daya 217 tenaga kuda untuk versi paling dasarnya dan 227 tenaga kuda untuk varian lain yang diberi nama kelas peforma.
Beranjak ke soal akselerasi, jika varian Golf GTI standar mampu sprint 100 km/h dalam 6,5 detik dan mencapai kecepatan tertinggi 245km/jam, varian Peforma dari Golf GT ini diklaim punya kecepatan tertinggi 250 km/jam dan hanya butuh 6,4 detik untuk sprint sampai 100 km/jam.
Tenaga disalurkan ke roda depan melalui transmisi standar manual 6 percepatan atau transmisi otomatis 6 percepatan dengan kopling ganda (dual-clutch) sebagai pilihan.[har/timBX]
Berikut cuplikan video peluncurannya :