MAR 18, 2015@14:00 WIB | 3,291 Views
Sukses menggelar pameran INAPA 2014 lalu, ditahun 2015 ini PT Global Expo Management (GEM) selaku penyelenggara kembali menggelar pameran serupa di JI Expo, Kemayoran, Jakarta. Pameran INAPA 2015 ini diikuti lebih dari 1.100 peserta yang terdiri dari 25 Negara. Dengan partisipasi para eksebitor tersebut, tentu saja ini merupakan potensi terbesar bagi pertumbuhan industri pendukung otomotif nasional.
Dalam sambutannya, Baki Lee, Direktur PT Global Expo Management, mengungkapkan, "INAPA telah diakui sebagai pameran otomotif paling berpengaruh di ASEAN yang merupakan pilihan profesional untuk OEM dan penjualan aftermarket. Apalagi ditahun ini akan semakin lengkap dengan hadirnya Automotive Welding & Molding Automotive Equipment & Tool, Automotive coating, yang merupakan new specialized section di INAPA 2015".
Pameran ini bertujuan untuk mempertemukan peserta dan pengunjung pameran dari kalangan profesional baik dari lokal maupun internasional untuk menciptakan lebih banyak kesempatan bisnis dan memperluas pasar dengan Indonesia sebagai salah satu sasafan pasar potensional dunia.
INAPA 2015 ini diselenggarakan mulai hari ini (18/03) hingga 21 Maret 2015 mendatang. Menempati area seluas 45.000 m², pameran ini menargetkan pengunjung sebesar 35.000 orang dari kalangan profesional. [Har/timBX]