SEP 02, 2014@13:30 WIB | 1,134 Views
Chevrolet Cruze membuktikan keistimewaannya dengan menyentuh angka penjualan 3 juta unit. Angka ini melampaui target penjualan hingga bulan September ini hanya dalam 16 bulan sejak model ini terjual sebanyak 2 juta unit. Chevrolet Cruze membuktikan pijakannya dalam pasar kendaraan mulai di Amerika Serikat dan Kanada, di Laos dan Filipina, sehingga di Lebanon dan Qatar sebagai pemain kendaraan kategori small car berskala global.
“Chevrolet Cruze merupakan kendaraan yang mudah beradaptasi dan mampu memenuhi permintaan terhadap kendaraan di setiap pasar small car di seluruh dunia,” ujar Alan Batey, GM Executive Vice President Global Chevrolet. “Ini adalah pembuktian dari fokus dan kemampuan Chevrolet untuk menawarkan sebuah kendaraan yang dapat diterima dengan baik di banyak negara.”
Dalam prosesnya, Chevrolet Cruze disokong tujuh pabrik, tersebar di 180 negara dengan raihan 88 penghargaan dengan rinciaan 39 penghargaan di Cina, 27 penghargaan di Amerika Serikat, dan 12 penghargaan di Brazil.
Chevrolet berkomitmen untuk mengembangkan kendaraan di pasar dimana produk tersebut dijual, oleh karenanya Chevrolet Cruze dirakit di 11 negara di 5 benua. Tim desain General Motors di Korea Selatan dan Jerman telah mempertimbangkan konsumen global dalam proses pengembangan Chevrolet Cruze selama 27 bulan sebelum diperkenalkan pertama ke publik di Korea Selatan pada November 2008.
“Kendaraan kategori small car meningkat pesat di pasar berkembang, seperti Asia dan Amerika Latin, dikarenakan peningkatan kepemilikan kendaraan dimana pasar yang lebih mapan seperti Amerika Serikat justru untuk menekan konsumsi bahan bakar,” ujar Michelle Krebs, senior analis untuk AutoTrader.com. “Small car seperti Cruze, menjadi penopang penjualan global dan akan terus berlanjut.”
Cruze menjalani tes ketahanan termasuk tes cuaca ekstrim dan 210 tes benturan untuk memenuhi standar produk di setiap negara dimana Cruze dipasarkan.
Untuk menyesuaikan kendaraan dengan selera di setiap pasar yang berbeda, Cruze tersedia dalam tiga desain body, termasuk sedan 4 pintu, hatchback 5 pintu, dan wagon. Cruze digerakkan oleh lima mesin yang berbeda yaitu 1.4, 1.6, dan 1.8 mesin berbahan bakar mesin dan 1.7 dan 2 mesin diesel.
Chevrolet baru-baru ini meluncurkan versi terbaru dari Cruze yang mengusung desain dan tampilan yang diminati konsumen di Cina. Penjualan Cruze di Cina sejak diluncurkan 2009 adalah yang terbesar dibanding negara-negara lain dengan mencapai 1.13 juta unit.
Untuk pasar Amerika Serikat pada 2015, Cruze akan memiliki fitur standar 4G LTE, yang memungkinkan pengendara mendapatkan akses internet melalui perangkat Wi-Fi Hotspot untuk 7 macam perangkat. Siri Eye Free Integration juga akan disematkan pada Cruze keluaran tahun 2015 dimana pengendara tetap dapat mengetik sms, menelepon, menanyakan arah, atau mengirim email sementara pandangan mata tetap mengarah ke jalan dan tangan berada di kemudi.
Cruze 2015 untuk pasar Amerika Serikat memiliki 2.0L mesin diesel turbocharge, dengan kemampuan jelajah sejauh 717 mil dengan satu tanki bahan bakar.[mot/timBX]
Top 10 Market Cruze dan Penjualan hingga Juli 2014
China 1.13 Million
U.S. 900.000
Russia 195.000
Brazil 134.000
Canada 123.000
South Korea 73.000
Mexico 50.000
Turkey 30000
India 28.000
South Africa 27.000