DEC 31, 2013@11:11 WIB | 1,331 Views
Tampaknya Negara Dubai memang menjadi negara yang tidak main-main dalam meramaikan pasar supercar di dunia otomotif, setelah mengejutkan publik dengan mobil Lamborghini yang digunakan sebegai mobil patroli polisi mereka, kini unit McLaren 12C didaulat untuk menjadi partner kepolisian setempat dalam melakukan tugasnya. Sebelumnya beberapa hari lalu memang sudah muncul mengenai kabar tersebut, namun kali ini adalah bukan hanya foto yang berbicara sebagai bukti, melainkan rekaman video sebagai bukti nyatanya.
Seperti yang telah disebutkan diatas, sebelumnya Dubai juga telah mengerahkan mobil Lamborghini sebagai kendaraan unit patrolinya. Bukan hanya itu saja, melainkan ada sederet brand mewah lainnya yang telah digunakan kepolisian setempat dalam melaksanakan patroli, sebut saja Ferrari, Aston Martin, AMG, dan Lamborghini. Melihat koleksi mobil patroli yang begitu mewah tersebut, bukan tidak mungkin jika negaranya memberikan sebuah senjata baru kepada pihak keamanan untuk dapat menjaga kawasannya dari para penjahat.
Disamping itu, banyak spekulasi yang muncul terkait berita tersebut. Mobil supercar tersebut rasanya tidak akan digunakan oleh pihak kepolisian untuk mengejar bandit seperti yang dilakukan dalam film Bad Boys yang diperankan oleh Will Smith, dimana aktor tersebut mengejar kawanan bandit dengan menggunakan mobil Ferrari. Kekuatan yang dimiliki oleh McLaren 12C ini sangatlah buas, dengan sokongan mesin TwinTurbo mobil tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 616 hp dan torsi sebesar 600 Nm. [Har/timBX]