MAR 18, 2015@18:00 WIB | 3,040 Views
Bridgestone Potenza Adrenalin RE003 menjadi line up produk ban sport baru dari PT Bridgestone Tire Indonesia. Diklaim mampu memberikan traksi optimal baik di jalan basah maupun kering, kami pun membuktikan hal itu.
Bertempat di Proving Ground Bridgestone Tire Indonesia yang berlokasi di Karawang, Jawa Barat, belasan jurnalis termasuk Blackxperience.com, Selasa (17/3/2015), dipersilahkan melakukan pengujian untuk Bridgestone Potenza Adrenalin RE003.
Ada empat unit mobil yang dipersiapkan yakni dua unit All New Honda Jazz dan dua unit All New Toyota Altis. Dua unit pertama digunakan untuk menguji Bridgestone Potenza Adrenalin RE003 di lintasan kering sementara dua unit kedua untuk lintasan basah.
Kesempatan pertama yang kami dapat yakni menguji bagaimana daya cengkram ban di permukaan basah. Unit yang kami kendarai pertama yakni All New Toyota Altis menggunakan ban kompetitor Bridgestone. Ketika kami masuk kabin mobil pertama, maka instruktur mempersilahkan kami mengemudikan sedan middle tersebut dengan kecepatan 40-45 km/jam untuk menikung di trek berbentuk angka "0".
Pada keadaan ini terasa sekali gejala understeer dan oversteer apalagi tatkala kecepatan sedikit di naikkan di angka 50 km/jam. Dan ternyata gejala ini langsung hilang manakala kami telah berpindah ke unit tes mobil kedua yang menggunakan Bridgestone Potenza Adrenalin RE003. Daya cengkram ban di permukaan basah terbukti tetap mumpuni walaupun sempat kami geber hingga 60 kpj.
Kesempatan berikutnya kami berpaling ke dua unit All New Honda Jazz. Unit pertama berwarna kuning yang menggunakan ban Bridgestone Potenza Adrenalin RE003. Pada kesempatan ini kami melakukan beberapa manuver, seperti menikung dikecepatan tinggi, changing line, speed up di trek lurus, slalom, hingga menguji tingkat kebisingan ban.
Untuk melibas pada kecepatan tinggi baik saat trek lurus atau menikung, daya cengkram ban terasa sangat baik. Ban juga bisa memberi respon cekatan mengikuti gerak setir kala harus bermanuver changing line dan slalom. Dan yang istimewa, meski berkarakter sport, ban ini juga bisa memberikan tingkat kebisingan minimal. Hal itu terbukti karena pergesekan ban dengan aspal tidak sampai masuk ke kabin. [Pra/timBX]