MAR 12, 2015@16:00 WIB | 2,316 Views
Ketika anda mengendarai mobil anda tidak pernah tahu apa yang akan terjadi di jalanan. Kondisi lalu lintas khususnya di kota-kota besar yang sangat padat dan cenderung semerawut dapat membuat masalah bagi mobil kesayangan anda. Namun jika anda mengalami masalah seperti mesin mati mendadak, rem tiba-tiba blong dan ban pecah kami akan membagi tips untuk mengatasinya. Dalam hal ini kami akan berbagi tips dari Rifat Drive Labs.
Jika mesin mobil anda mati mendadak, jika hal ini menimpa anda jangan panik dan usahakan tetap tenang. hal pertama yang harus anda lakukan adalah periksa keadaan lalu lintas disekitar kita, putuskan untuk mengarahkan kendaraan ke tempat aman. Kemudian beri sinyal seperti lampu emergensi (Hazard). Jika anda memang kurang paham tentang seluk beluk mesin sebaiknya langsung hubungi bengkel terpercaya untuk datang membantu.
Kemudian jika anda mengalami rem mobil tiba-tiba blong, langkah awal untuk menanganinya adalah dengan memompa pedal rem untuk mengembalikan "Braking Power". Kemudian lakukan engine brake guna melambatkan laju kendaraan, jika perlu gunakan rem tangan dengan tetap menahan tombol pelepas. Terakhir arahkan kendaraan ketempat yang aman, anda dapat menyerempetkan mobil ke pohon, mobil parkir (kosong), tembok, pagar pembatas, semak, trotoar.
hal terakhir ini acapkali terjadi di jalan bebas hambatan atau biasa disebut jalan tol. Rem blong umumnya terjadi pada kendaraan dengan beban berat seperti bis atau truk. Namun jika mobil anda mengalami hal seperti ini, langkah awal yang mesti anda lakukan adalah pertahankan arah mobil dengan memegang stir. Jangan injak rem, lakukan deselerasi secara halus (engine brake).
Setelah mobil dapat dikontrol, barulah injak rem secara bertahap sampai mobil anda berhenti total ditempat yang aman. Kemudian pasang rem tangan dan nyalakan lampu darurat atau hazard, barulah semua orang dari dalam mobil keluar.[dw/timBX]