MENU
icon label
image label
blacklogo

Dari Modif Ekstrem Sampai 2-Tak, Mobil Peserta Blackauto The Final Battle 2025 Ini Jadi Sorotan

NOV 22, 2025@14:08 WIB | 121 Views

Bikin Auto Nengok Pokoknya di Blackauto The Final Battle 2025

Keseruan Blackauto The Final Battle 2025 Jogja sedang berlangsung, lebih dari 100 mobil modifikasi peserta padati area indoor dan outdor JEC, Jogja.

Dihari pertama ini alias 22 November 2025, mobil-mobil modifikasi dalam Blackauto Modify unjuk gigi. Dibuka dua kategori yaitu Culture dan Contest, pastinya ada mobil-mobil yang mencuri perhatian alias jadi sorotan.

Bukan berarti yang lain tidak bagus ya Pals, tentunya seluruh mobil peserta Blackauto The Final Battle 2025 sudah dijamin pol dan keren parah modifikasinya.

Berikut beberapa mobil yang sukses mencuri perhatian dan jadi sorotan, mulai dari build ekstrem, build culture dan ada mobil bermesin 2-tak rare nih. Apa saja? Ini dia!

Yang pertama nih Pals, saat Blackpals memasuki area indoor JEC tepat di dekat panggung Blackauto The Final Battle 2025 ada sebuah mobil berbadan besar, gambot plus kental kesan maskulin nan gahar.

Lihat dari eksteriornya, kami yakin banyak dari kalian mengira ini sebuah Jeep Rubicon versi double cabin. Eits tapi itu salah Pals

Usut punya usut, mobil berdimensi panjang plus lebar ini adalah sebuah Opel Blazer. Ya, lagi-lagi yang garap adalah spesialis builder ekstrem 'kenteng' Jackblarr.

Mobil kedua enggak kalah keren, ya sebuah sedan berkelir merah dengan custom air brush 'Mc Queen' yang ikonic dalam serial Cars.

Sepintas terlihat mirip dengan Honda Integra melihat line bodynya, tapi tunggu dulu. Saat membaca banner spesifikasinya, rupanya sedan ini adalah Honda City GM2 lansiran tahun 2008.

Semula berpintu empat, sedan ini berubah wujud ala 'Sport car' menjadi dua pintu.Mobil ini digarap oleh Kalbu Project.

Hampir tak ada lagi tampang original dari sebuah Honda City GM2, kini sedan berlambang H ini sudah full body convert menjadi dua pintu coupe. Enggak tanggung-tanggung, chop top juga Pals!

Lanjut, tepat disebelah Honda City GM2 convert coupe ini ada sebuah mobil rare loh Pals. Kami bocorin nih, selain bermesin 2-tak mobil mungil ini rare dan mungkin saat ini susah ditemui di jalanan.

Ya, mobil tersebut adalah Suzuki ST20 atau di Indonesia akrab disebut Suzuki Truntung karena suara khas dari mesin 2-taknya yang bunyinya "trung tung tung tung tung.." hehe.

Suzuki Truntung dari Truntung Project ini juga enggak sembarangan, selain sudah restorasi total pick-up lansiran tahun 1980an ini juga dimodifikasi loh.

Mulai dari repaint Millenium Jade Green, turun ke kaki-kaki Suzuki Truntung ini ganteng dengan velg nan periode correct yaitu Equip O2 ring 10. Sektor suspensi pun sudah disetting untuk kejar fitment sempurna.

Mesinnya pun ikut diganti, kini Suzuki Truntung ini bermesin Suzuki Ij50. Enggak percaya? Coba lihat bagian 'bak' belakangnya Pals yang pada bagian lantainya custom kaca untuk 'pamer' mesinnya.

Masih ada lagi, kali ini bukan satu mobil melainkan banyak Pals beberapa. Ya tepat pada bagian kanan panggung, deretan Mercedes Benz "Kalcer" berjejer dari tim Made in Jogja.

Mulai dari Mercy W124 dengan 'dudukan' yang syahdu banget dengan velg BBS sampai Mercedes Benz Wagon yang juga bergenre stance ikut unjuk gigi dan bikin patah leher dengan kelir rosegoldnya.

Nih satu lagi, ada sebuah mobil yang kami yakin kalian tak mengenali bentuk dan jenisnya.

Hehe.. ya, coba lihat mobil pada foto di bawah ini. Yaudah nih kami spill sedikit, mobil tersebut adalah Honda Accord dari Sasuke Project. Jelas, tak ada lagi bentuk dan part asli Honda Accord yang tersisa. 

Gantinya, tim Sasuke Project membuat body, interior, kaki-kaki full custom hingga mesin yang telah swap engine. Salah satu yang paling bikin sukses mencuri perhatian dari mobil ini adalah warna bodynya yang keren banget Pals dengan sentuhan air brush custom.

Habis? Ohh tentu tidak, buat tau lebih banyak mobil keren lainnya makanya buruan datang ke JEC, Jogja atau stay tune di BlackXperience.com

[Ziz/timBX].

Tags :

#
#blackauto,
#
#blackautothefinalbattle2025,
#
#blackautobattle,
#
#carmodification,
#
#carevents,
#
#contest,
#
#culture,
#
#modifikasi

X