MENU
icon label
image label
blacklogo

Toyota Hiace Batak Project, Proyek Kilat Hasil Memuaskan

NOV 11, 2024@04:00 WIB | 131 Views

Selama 6 Minggu bisa membuat Hiace Premio jadi Van Premium?

Hiace Batak Project merupakan proyek terbaru dari Auto Pilot Modified. Workshop asal Medan tersebut berhasil menggondol dua kategori sekaligus, Culture Champ dengan SLK 200 dan Hiace Batak Project sabet Contest Champ di Blackauto Battle 2024. 

Kemenangan tersebut membuat semua berpikir ternyata bukan hanya sedan atau SUV saja yang bisa menang kontes. Ternyata mobil komuter untuk travel pun bisa saja menang selama konsisten dan berhasil menyalurkan konsep mereka jadi sebuah mobil yang menarik sekali. 

Untuk ukuran mobil travel saja, Hiace Batak Project ini terbilang baru dan belum pernah ada yang bisa menyabet gelar Contest Champ di Blackauto Battle. 

Penasaran apa saja ubahannya? Simak berikut deh kisah menarik dari mobil satu ini. 

Proyek Cepat buat Auto Pilot Modified

Sebagai mobil niaga, sebenarnya Auto Pilot Modified ingin mengubah sebuah mobil travel jadi mobil VIP khusus dengan berbagai fasilitas mewah-nya. Entah kenapa, tampilannya pun juga tidak main-main. Malah kualitasnya itu lho bisa diblang sangat bagus untuk ukuran pengerjaan selama 6 minggu atau hampir dua bulan pengerjaan. 

“Kita pengerjaannya ini hanya 6 minggu untuk Blackauto Battle The Final ini. Dan mobilnya pun kami towing langsung dari Medan ke Surabaya,” papar Bro Rizki Ritonga, dari Auto Pilot Modified. 

Bahkan pengerjaannya pun begitu cepat namun semua parts yang terpasang begitu rapih sekali. Mulai dari eksterior bodykit pakai Caesar Royal Crown widebody di seluruh eksterior. 

Selain itu, undercarriage seperti velg gunakan HRE ukuran 21 inch dengan AirBFT air suspension bersamaan Height Sensor untuk mengatur tinggi airsus. Selain itu, coak gardan dan sasis sampai ubah PCD ke 5x114, karena bawaan Hiace sendiri PCD-nya 6x138. 

Kursi Pijat, Karaoke dan Dukungan Audio Melimpah 

Dengan jumlah kursi hanya 2+2 dan adanya fitur massage dan beberapa dukungan audio. Sepertinya dukungan ini bisa bilang jadi bagian penting dari konsep VIP-nya Hiace Batak Project. Selain itu, audio-nya sendiri mulai dari 3 Way 1 set dengan subwoofer 10 inch dan processor Venom 1 pcs dan Power Mono sudah tersedia disini. 

Selain itu, Processor Momentum beserta Power 4 Channel dengan Controller Pandora VPR 1.5 CT 2 pcs hadir di mobil ini. Kalau lihat spesifikasinya sendiri memang Hiace ini sendiri berbeda dari yang lain pantas dapat ganjaran sebagai juara Contest Champ kali ini. 

Spesifikasi

Mesin

  • Header + Adaptor 
  • Oil Lline Compound 
  • BiTurbo
  • Intercooler 
  • Piping Custom 
  • Ultraboost ECUSHOP
  • Stroker Pump 
  • Boost Control 
  • Exhaust System Full Custom 
  • Throttle Control ECUSHOP 
  • Monster Gauge 
  • Engine Cover Airbrush 
  • Boost Meter 
  • Termostart

Interior 

  • Full VIP Interior
  • Custom Plafon 
  • 2+2 VIP Seat With LCD Controlloer 
  • Massage System 
  • Custom Ambient Light 
  • Electrci Curtain 
  • Roof Light 
  • Kulkas

Audio 

  • Karaoke Set
  • PS5 
  • TV Android 
  • Audio Depan 
  • Speaker 3 Way 1 Set 
  • Subwoofer 10 inch 
  • Processor Venom 
  • Power Mono 500.1

Audio Tengah 

  • Processor Momentum 
  • Power 4 Channel 
  • Monoblock Type 1000.1
  • Subwoofer 10" 2 pcs. 
  • Fullring 2 buah 
  • Audio Belakang 
  • Subwoofer 12 inch 2 buah 
  • Fullring 4 buah 
  • Horn 2 buah 
  • Monoblock 2 buah type 1000.1 
  • Processor 1 buah. 
  • Controller Pandora VPR 1.5 CT 2 buah. 

Eksterior 

  • Bodykit Caesar Royal Crown 
  • Widebody kit 
  • Cat Candy Red 
  • Airbrush Motif Gorga

Undercarriage

  • Velg HRE Ring 21 inch 
  • Airsus airBFT with Height Sensor dan Double Compressor 
  • Coak Chassis dan Gardan 
  • PCD dri 6x138 ke 5x114

Tags :

#
hiace,
#
blackauto battle 2024 surabaya

RELATED ARTICLE

X