MENU
icon label
image label
blacklogo

Alex Rins Tampil Lebih Cepat dari Marquez dan Mir di Pra Musim Portimao

MAR 13, 2023@19:00 WIB | 463 Views

Alex Rins melepas test pra musim Portimao dengan cukup mengesankan. Rins menganggap motor Honda RC213V lebih cepat daripada unit Suzuki yang pernah ia tunggangi dari tahun ke tahun. Namun motor Honda tersebut dirasa punya kekurangan untuk cepat beradaptasi bagi diri seorang Rins.

Dibalik itu Rins tetap percaya diri mampu beradaptasi dengan baik, disamping effort besar manufaktur Jepang memberikan perubahan secara massive.

Rins sempat menorehkan pembalap tercepat di hari Pertama tes Portimao, sebelum akhirnya finis tepat di belakang Joan Mir dan Marc Marquez pada Minggu 12 Maret 2023.

Rins secara catatan waktu tertinggal 8/10 dari Bagnaia di hari pertama. Namun secara feel, Rins tetap senang dengan hasil tes pramusim terakhir itu.

"Jujur ini adalah hari yang terbaik. Kami telah melakukan langkah yang baik, dibanding saat uji coba Sepang. Paling tidak saya mencoba ke gaya berkendara saya lebih dekat," ungkap Rins gembira.

Terutama saat simulasi sprint race dimulai. Hasilnya test tersebut membuat dirinya lebih dekat dari pembalap tercepat, 0,4 hingga 0,5 detik. 

Hal tersebut diperkuat oleh Kepala tim LCR Honda, Lucio Cecchinello. "Adaptasi Rins ke RC213V lebih baik dari yang diharapkan. Rins berhasil membandingkan performa Suzuki dan Honda secara fisik.

"Secara effort RC213V punya karakter lebih menguras fisik dari Suzuki tetapi secara performa lebih baik," ungkap Rins.

Secara performance Honda terlihat keluar dari persaingan untuk juara di musim ini. Namun dengan kedatangan Rins dan Mir, pertarungan Honda memperebutkan podium jadi cukup mendebarkan di tahun 2023.


Rins punya kecepatan lebih tinggi dari Marquez dan Mir. Jadi secara catatan waktu punya waktu yang cukup dekat.

"Di Sepang saya banyak menyerap data Marquez dan Joan Mir. Catatan waktu mereka bagus, tetapi tidak untuk hari ini," tuturnya.

"Dengan data di Portimao saya mampu membandingkan bahwa kedua pembalap pabrikan tersebut cukup cepat. Dalam hal kecepatan, saya lebih cepat dari mereka berdua. Secara full time saya berada di 15 besar. Namun dibanding dua pembalap pabrikan, saya terpaut 0,8 detik dari pembalap terdepan," tutup Rins optimis.[Ahs/timBX]


 


 

Tags :

#
alex rins,
#
lcr honda,
#
test pra musim 2023,
#
sirkuit portimao

X