MENU
icon label
image label
blacklogo

Audi A4 Akan Kembali Sebagai EV Berwajah TT yang Ikonik

OCT 09, 2025@15:15 WIB | 220 Views

Setelah menghentikan produksi model terpopulernya, A4, tahun lalu, Audi memberikan kejutan dengan mengumumkan akan menghidupkannya lagi.

Audi A4 akan hidup lagi di era modern sebagai mobil listrik atau EV, dan menariknya lagi, akan mengadopsi desain klasik dari model TT.

Sebenarnya bukan desain model TT asli tapi lebih ke suksesornya yang kini disebut dengan nama Konsep C. CEO Audi, Gernot Dollner, menyebutnya sebagai konsep TT 2.0 dan sebagai pernyataan niat perusahaan menuju arah baru.

Dengan mengusung tampilan Konsep C, maka eksterior A4 listrik akan sangat berbeda dengan jajaran EV Audi yang ada saat ini

Konsep C mengusung tema ‘Minimalisme Atletik’ yang desainnya berfokus pada kemurnian bentuk dengan permukaan bersih memberikannya tampilan monolitik dan presisi.

Sorotan utama atau fitur khasnya ada pada fasia depan yang memakai bingkai vertikal yang menonjol di bagian tengah dan depan. Mengingatkan wajah ikonik milik model legendaris, Audi TT.

Sementara itu Konsep C memiliki fitur unik dan itu adalah sistem atap dua elemen. Fitur ini membuat mobil memiliki dua gaya dalam satu bodi yakni gaya kupe dan roadster atap terbuka.

Konsep C juga menawarkan interior yang lebih minimalis melanjutkan tema ‘kesederhanaan’ eksteriornya. Hanya ada satu layar lipat 10,4 inci di kabin tengah.

Jadi, kapan publik bisa melihat mobil ini? Sayangnya, waktu comeback A4 tergantung dari kesiapan platform SSP milik Volkswagen Group. Dari bocorannya, platform itu paling cepat hadir tahun 2028, jadi A4 listrik kemungkinan meluncur lagi 2029. [wic/timBX]

Tags :

#
audi a4,
#
a4 generasi berikutnya,
#
audi tt,
#
audi konsep c,
#
audi a4 listrik,
#
a4 ev

X