MENU
icon label
image label
blacklogo

Auf Wiedersehen i3, BMW Luncurkan Edisi Terakhir

JUL 01, 2022@10:49 WIB | 646 Views

Proyek kendaraan listrik milik BMW atau dikenal dengan project i resmi akan menghentikan produksi seri i3 di tahun ini.

Project i sendiri adalah proyek yang dikembangkan BMW di tahun 2011 silam untuk memproduksi mobil listrik. Dari proyek tersebut lahirlah seri i8 dan i3.

BMW akan memberikan penghormatan terakhir untuk seri i3 dengan merilis edisi khusus, HomeRun Edition. BMW hanya akan merilis 10 unit edisi khusus ini.

HomeRun Edition akan diberikan dua warna, yakni Frozen Dark Grey dan Frozen Red II, kemudian juga akan dilengkapi dengan velg berukuran 20 inci, lampu depan adaptif, electric glass roof, dan sebagainya.

Dari bagian interior, kemewahan mobil listrik dari Jerman ini sangat berasa dengan material kulit dan sistem pengeras suara Harman Kardon.

Mobil ini hanya bertahan satu generasi. Meskipun mobil listrik ini disuntik mati, tapi pabrik BMW di Leipzig, Jerman, akan tetap beroperasi. Sebagai gantinya, pabrik ini akan memproduksi generasi berikutnya dari Mini Countryman versi elektrik dan perakitan komponen e-drive serta baterai. [wic/era/timBX] berbagai sumber.

Tags :

#
bmw,
#
bmw i3

X