DEC 04, 2023@15:30 WIB | 282 Views
Ngomongin modifikasi memang bisa dibilang 'tak pernah salah, ya karena modifikasi bedasarkan selera dan kreatifitas para pelakunya. Namun dalam modifikasi tentunya ada berbagai aliran atau pakem yang bisa jadi acuan.
Namun diluar beberapa pakem tersebut, modifikasi juga tak bisa dilepaskan dari sentuhan custom alias melakukan berbagai aksi dan kreatifitas antimainstream. Salah satunya seperti yang dilakoni Mecum Auctions di Amerika Serikat.
Jelas mata siapa yang enggak langsung melirik paras mobil satu ini, bukan dengan pemasangan bodykit racing atau gaya modifikasinya namun mobil satu ini dimodifikasi dan punya dua kepala Blackpals!
Sepintas mobil ini seperti editan, dengan satu foto yang sama lalu di copy dan mirroring tapi ternyata ini real sob. Basisnya yaitu sebuah Dodge Double Header dan Plymouth Champ yang keduanya sama-sama keluaran 1981.
Anehnya, kedua mobil ini memang memiliki design dan bentuk yang nyaris tak ada beda layaknya manusia kembar siam. Sang modifikator pun nekat memotong kedua mobi ini dengan membuang pilar c alias potong tengah.
Setelah kedua mobil terpotong, dua kepala alias bagian depan Dodge Double Header dan Plymouth Champ ini pun disambungkan dengan teknik pengelasan.
Bukan asal tempel, kedua kepala mobil beda pabrikan ini masih lengkap dengan mesin 1.600cc 4 cilinder karburator. Bukan hanya itu, seperangkat kaki-kaki depan pun masih berfungsi dengan normal yang tersambung pada setir disetiap kepala mobil.
Bagian kabin atau interiornya pun sama, jika eksterior hampir 100 persen sama berbeda dengan sektor kokpitnya. Pada kepala Dodge Double Header bagian interior tampak mewah dengan nuansa merah berlapis bahan kulit dipadu beludru sob.
Sedangkan pada kepala Plymouth Champnya nuansa klasik dan simpel terpancar dengan warna hitam lebih dominan yang diberi sedikit aksen merah pada bagian kursi penumpang.
Jangan tanya apakah mobil berkepala dua ini masih berfungsi dengan baik, nyatanya kedua kepala mobil ini dapat bergerak dan sepasang rodanya pun dapat berbelok.
Modifikasi yang dilakoni Mecum Auctions ini mengingatkan kita pada kreasi modifikator Indonesia asal Bandung yang membuat mobil berkepala dua berkelis emas berbasis Vios Limo eks taksi ya Blackpals.
[Ziz/timBX/berbagaisumber].