MAR 18, 2025@11:00 WIB | 93 Views
Soal pengembangan teknologi listrik, BYD bisa dibilang salah satu yang terdepan. Terbaru, brand asal Tiongkok ini menghadirkan sebuah platform khusus EV terbaru yang diklaim punya kemampuan pengisian daya super cepat dan punya beberapa keunggulan lainnya.
Melansir Carscoops, Senin (17/3/2025), disebutkan bahwa platform terbaru dari BYD ini diberi nama Super-E Architecture. Disebutkan platform ini memanfaatkan listrik berkapasitas 1.000 Volt yang selain punya rangka yang lebih kuat, serta konsumsi daya lebih irit dan pengisian daya super cepat.
Salah satu keunggulan terbesar dari platform Super-E ini yaitu kemampuan mobil bisa mengisi daya saat berkendara selama 5 menit. Hasilnya jarak tempuh mobil bisa bertambah hingga 400 Km.
Lalu soal pengisian daya, platform Super-E Architecture dari BYD ini mendukung pengisian daya hingga 350 kW. Meski begitu, BYD belum mengumumkan klaim waktu pengisian daya dengan platform baru ini.
Untuk mendukung itu semua, BYD disebut-sebut menyiapkan hingga 4.000 SPKLU khusus dengan kapasitas total daya hingga 4.000 megawatt. Selain itu, platform dan SPKLU tercanggih dari BYD ini juga akan dibawa ekspor ke pasar luar Tiongkok di masa depan.
Sebagai tahap awal, ada dua mobil BYD yang sudah mereka perkenalkan menggunakan platform Super-E ini. Dua mobil tersebut adalah Han L yang mengusung body sedan serta Tang L yang mengusung body SUV.
Yang menarik, kedua mobil ini mengusung dua motor listrik dan penggerak AWD sebagai drivetrain utamanya. Nantinya, BYD juga akan menghadirkan drivetrain dengan satu motor listrik dan pilihan penggerak antara FWD maupun RWD sesuai dengan model mobil yang akan digunakan. [edo/timBX]