SEP 22, 2023@11:00 WIB | 681 Views
Saat ini, Honda memang masih berkiprah di ajang balap F1 bersama tim Red Bull dan Alpha Tauri. Namun mulai musim 2026 mendatang, Honda memang sudah mengumumkan bahwa mereka akan bekerjasama dengan Aston Martin ketika memasuki era regulasi mesin terbaru di tahun tersebut.
Nah dalam menyambut era regulasi mesin terbaru di 2026, Honda akan melakukan langkah yang tergolong sangat penting. Dimana divisi motorsport untuk wilayah Jepang dan Amerika Serikat akan saling bekerja sama membuat mesin F1 generasi terbaru tersebut di 2026 mendatang.
Melansir Carscoops, Kamis (21/9/2023), disebutkan bahwa beberapa part mesin F1 Honda 2026 akan dibuat oleh divisi Honda Performance Development (HPD) di Amerika Serikat. Tentunya beberapa part mesin ini akan disesuaikan dengan rekomendasi oleh divisi Honda Racing Corporation (HRC) di Jepang.
Koji Watanabe selaku Presiden HRC menyebut langkah kerjasama dua divisi di Jepang dan AS ini merupakan langkah penting untuk menciptakan sustainabilitas kami di F1. “Kami ingin terus menaikan citra motorsport kami dengan lebih serius. Diharapkan kerjasama ini menjadi penguat yang sangat berarti di masa depan”, ungkapnya.
Diketahui kerjasama antara divisi HRC Jepang dan HPD di AS ini memberikan angin segar dalam pengembangan mesin F1 terbaru di 2026. Terlebih HRC butuh berbagai masukan teknis dari divisi HPD di AS agar mesin F1 2026 yang akan dipakai tim Aston Martin ini bisa memberi hasil yang baik.
David Salters selaku Presiden HPD menyebut pihaknya ingin terlibat dalam merepresentasikan citra motorsport Honda secara global. “Kerjasama kami dengan HRC Jepang menjadi kunci bagi kami untuk lebih banyak terlibat dalam proyek motorsport global, termasuk di F1”, ungkapnya. [edo/timBX]