JAN 27, 2020@17:00 WIB | 633 Views
Penasihat Red Bull F1, Helmut Marko, mengatakan bahwa peningkatan kekuatan yang baik dari Honda berarti tekanan terhadapa timnya. Tekanan tersebut terkait memberikan sasis yang kuat dari awal musim 2020 jika ingin menjadi kandidat juara.
Tim berbasis di Milton Keynes tersebut telah menikmati tahun pertama yang menggembirakan dari kemitraan barunya dengan Honda pada 2019. Ambisinya semakin meningkat untuk menjadi kandidat juara di musim berikutnya.
Marko mengatakan bahwa saat Mercedes tetap menjadi kekuatan terbesar di F1, Red Bull tidak akan mampu mengejar ketinggalan dalam performa atau poin jika tidak menyentuh tanah sejak balapan pertama.
"Kami ingin berjuang untuk kejuaraan dan untuk itu kami tahu bahwa kami harus bersaing dengan sasis sejak awal, dan itu berarti balapan pertama," kata Marko dalam sebuah wawancara eksklusif.
Tahun lalu, Red Bull memulai dengan perlahan karena butuh beberapa balapan untuk mengatasi perubahan sayap depan yang mulai berlaku untuk 2019.
Namun, pembaruan yang diperkenalkan di Grand Prix Austria membuka potensi penuh pada mobil, dan Max Verstappen mampu mencetak tiga kemenangan selama sisa musim.
Marko menetapkan target lima kemenangan tahun lalu dan untuk tahun 2020, ia mengatakan bahwa visinya akan lebih baik dari itu.
"Honda mengalami peningkatan yang bagus untuk tahun ini," katanya tentang musim yang akan datang. "Dan karena semuanya telah terpenuhi sejauh ini, kami berasumsi bahwa ini akan terjadi.
"Itu berarti kami tidak punya alasan lagi, dalam bahasa Inggris yang sederhana. Kami harus mengikuti peningkatan ini dengan performa mobil terbaik, dengan segala hal teknis yang positif."
Diminta untuk lebih spesifik tentang berapa balapan yang menurutnya dapat dimenangkan tim, dia berkata, "Saya pikir itu harus lebih dari lima (balapan).
"Persaingan di Formula 1 semakin ketat, hampir semua tim mengetahui bagaimana caranya memenangkan balapan meskipun dengan kondisi mobil yang belum stabil.
“Ini akan menjadi tantangan sangat besar bagi tim manapun, terutama kami yang ingin menjadi salah satu kandidat juara. Visinya adalah jadi juara cukup lama.”[Ade/Hsn/timBX]