JUL 05, 2024@10:00 WIB | 289 Views
Setelah balapan seru dan menegangkan di Austria pekan lalu, ajang balap F1 akan kembali bergulir weekend ini. Kali ini sirkuit legendaris Silverstone akan menjadi arena dalam gelaran GP Inggris. Memasuki balapan akhir pekan ini, persaingan juga semakin panas dan cukup ketat dalam persaingan memperebutkan gelar juara dunia.
Salah satu yang tentu menjadi sorotan utama adalah persaingan panas antara Max Verstappen dan Lando Norris. Yap, dua pembalap ini bersaing ketat dan berujung saling senggolan di balapan sebelumnya di Red Bull Ring.
Dan karena itu, tensi kedua pembalap yang aslinya cukup akrab ini menjadi panas. Apalagi keduanya menjadi pengisi dua posisi teratas di klasmen pembalap. Apalagi ini merupakan balapan kandang bagi Norris dan sederet pembalap atas lainnya pada akhir pekan ini.
Kemenangan yang seolah berbau keberuntungan di Austria sejatinya juga cukup memberi kepercayaan diri tinggi bagi tim Mercedes. Peningkatan pada mobil W15 juga memberi rasa percaya diri bagi kedua pembalap mereka, George Russell dan Lewis Hamilton.
Lalu bagaimana dengan tim Scuderia Ferrari? Tim “Kuda Jingkrak” ini tentu ingin bangkit untuk menghapus raihan kurang baik di beberapa balapan terakhir. Raihan podium di Austria yang didapat Carlos Sainz di Austria setidaknya bisa memberi keyakinan bahwa Ferrari bisa terus bersaing di papan atas.
Mengenai balapan GP Inggris di Silverstone, ini merupakan salah satu balapan yang cukup legendaris. Sirkuit ini selalu menghadirkan berbagai balapan yang seru. Ada beberapa momen penting terjadi di Silverstone dalam beberapa tahun terakhir.
Misalnya seperti duel panas Max Verstappen dan Lewis Hamilton di tahun 2021. Serta duel tiga pembalap Sergio Perez, Charles Leclerc dan Lewis Hamilton di tahun 2022 yang juga viral karena aksi overtake seru yang mereka tunjukan.
Menurut kalian, siapa nih yang bakal keluar sebagai pemenang balapan F1 GP Inggris weekend ini? Terlebih dengan persaingan yang jauh lebih ketat, membuat balapan seru seperti di Austria bisa saja kembali terulang.
Jadwal F1 GP Inggris (Semua Dalam Waktu WIB)
Jumat (5/7/2024)
FP1: 18.30 - 19.30
FP2: 22.00 - 23.00
Sabtu (6/7/2024)
FP3: 17.30 - 18.30
Qualifying: 21.00 - 22.00
Minggu (7/7/2024)
Race: 21.00