JUN 13, 2017@10:30 WIB | 1,465 Views
Direktur eksekutif Mclaren, Zak Brown, baru-baru ini berkomentar terkait Honda yang masih belum mampu menunjukan performa yang optimal di mesin yang diusung oleh Mclaren dalam kejuaraan formula 1 musim ini. Dirinya mengatakan bahwa, "Honda telah mendekati batas kesabaran timnya."
Nada kekecewaan juga diungkapkan oleh direktur balap Mclaren, Eric Boullier, saat Mclaren melakoni balapan di Kanada. Boullier sangat kecewa terhadap Honda yang telah membuyarkan peluang raihan poin yang seharusnya menjadi milik pebalapnya 'Fernando Alonso'.
Sebelumnya Alonso berada di posisi kesepuluh saat balapan GP Kanada kemarin dan hanya tinggal menyisakan dua putaran lagi. Namun sayang, poin yang sudah didepan mata buyar sekejap disaat mobil pebalap asal Spanyol tersebut harus mengalami kegagalan mesin.
Hasil tersebut membuat situasi hubungan kerjasama antara Mclaren dan Honda semakin tegang. Eric Boullier pun menambahkan opini terkait kerusakan terbaru mesin Honda yang digendong Mclaren, dia berkata "Untuk yang pertama kalinya di musim ini, kami sudah berada di posisi kesepuluh bersamaan dengan bendera finis yang sudah didepan mata. "Raihan satu poin saja buat kami seperti merayakan kemenangan, namun lagi-lagi kami harus menelan pil pahit lagi terhadap masalah mekanis mesin yang kami alami di Kanada."
"Sangat sulit mencari kata yang tepat untuk menggambarkan kekecewaan kami, kefrustrasian kami, dan ya, kesedihan kami. Tutup Boullier.
Sementara itu, Bos Honda F1, Yusuke Hasegawa, mengungkapkan kepada Motorsport, bahwa mereka mengalami kerusakan mesin pembakaran dalam (ICE). Tapi ia mengaku belum bisa menemukan akar permasalahan tersebut. Di Montreal, ICE yang ada di mobil Alonso merupakan komponen ICE yang ketiga untuk musim ini. Tiap pebalap diberi jatah lima ICE per musim sebelum dijatuhi penalti.
"Jika MGU-H milik Alonso rusak, maka akan ada penalti karena ia sudah memakai komponen yang kelima," tambah Hasegawa. "Tapi kami masih melakukan investigasi. "Berdasarkan data yang kami miliki, tampaknya kerusakan ada pada ICE. Kami sangat kecewa karena kami kehilangan peluang untuk merebut poin." [yus/timBX]