MENU
icon label
image label
blacklogo

Gaikindo Jakarta Auto Week 2023, Targetkan Penjualan Lebih Besar

MAR 09, 2023@20:00 WIB | 543 Views

GAIKINDO Jakarta Auto Week (GJAW) 2023 yang diprakarsai oleh Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) dengan dukungan dan arahan Kementerian Perindustrian akan tampil beda, hadir selama 10 hari pada 10-19 Maret 2023, GJAW sajikan yang terbaik dari industri otomotif dan lifestyle.

GJAW akan menghadirkan inovasi Industri otomotif Indonesia secara lengkap, total lebih dari enam puluh merek, termasuk kendaraan penumpang, kendaraan premium, kendaraan komersial, dan industri pendukung. 

Para anggota GAIKINDO, BMW M, Chery, Citroen, Daihatsu, Honda, Hyundai, Isuzu, KIA, Lexus, Mazda, Mercedes-Benz, MG, Mitsubishi Motors, Nissan, Porsche, Subaru, Suzuki, Toyota, dan Wuling akan fokus pada peluncuran kendaraan terbaru dan juga promo untuk meningkatkan transaksi sepanjang pameran berlangsung. 

Di GJAW 2023 berbagai penawaran dan promo yang dihadirkan langsung oleh para APM anggota GAIKINDO, sehingga program-program yang tawarkan untuk pengunjung pastinya menggiurkan, untuk mendorong transaksi disepanjang pameran.

“GJAW konsentrasi kepada transaksi, Kami menghimbau para peserta agar lebih konsentrasi pada program-program yang sifatnya untuk menunjang penjualan pada tahun 2023, yang mudah mudahan dengan pameran GJAW stok kendaraan tahun 2022, dan produksi awal tahun 2023 dapat langsung terjual,” ungkap Yohannes Nangoi, Ketua Umum GAIKINDO.

GAIKINDO meyakini dengan berbagai penawaran dan promo dari seluruh peserta akan menarik kehadiran pengunjung, GAIKINDO menaruh target kehadiran pengujung secara keseluruhan dapat mencapai angka 150 ribu pengujung, dan berharap angka penjualan selama JAW 2023 akan melampaui capaian GJAW ditahun lalu yang mencapai Rp2,3 triliun.

“Kalau mengacu dari tahun lalu, catatan penjualan di GJAW adalah 2,3 triliun, jadi karena target pengunjung Kami tingkatkan, Kami yakin capaian mestinya lebih besar dari tahun lalu,” tutur Rizwan Alamsjah, Ketua III GAIKINDO sekaligus Ketua Penyelenggara Pameran GAIKINDO.

Dukungan Para Sponsor Beri Beragam Penawaran
GJAW 2023 didukung para sponsor yang tentu akan menghadirkan beragam penawaran dan kemudahan belanja otomotif kepada para pengunjung, Mandiri Utama Finance sebagai Official Multifinance Partner, BliBli sebagai Exclusive E-Commerce & Online Ticketing, serta didukung juga oleh sponsor lainnya; Protera, King Lyfe, Khong Guan, dan Skriner akan memastikan pengunjung dapat mewujudkan kendaraan impiannya di GJAW 2023.

Mandiri Utama Finance (MUF) hadir di Gaikindo Jakarta Autoweek sebagai official multifinance partner yang memberikan berbagai penawaran menarik bagi calon konsumen. MUF memberikan penawaran bunga atau margin yang sangat rendah, DP mulai 0% serta bonus perawatan mobil sampai dengan Rp 2juta. MUF juga memberikan pilihan pembiayaan konvensional ataupun syariah. “MUF selalu berkomitmen untuk hadir lebih dekat dengan konsumen, dan salah satunya melalui perhelatan event berskala besar seperti Gaikindo Jakarta Autoweek. Ini sejalan dengan misi kami Brings Tomorrow Today serta semangat kami untuk mewujudkan semua mimpi bagi seluruh masyarakat Indonesia,” ujar Stanley Atmadja, Direktur Utama Mandiri Utama Finance.

Berbagai penawaran menarik juga akan diberikan BliBli selaku Exclusive E-Commerce & Online Ticketing, akan menjamin kemudahan bertransaksi online bagi para pengunjung. Eddy Lukita, Vice President of Automotive Category Blibli mengungkapkan "Sebagai ekosistem omnichannel commerce dan platform gaya hidup terintegrasi, Blibli memenuhi sekitar 88% dari kebutuhan masyarakat Indonesia, termasuk diantaranya untuk pemenuhan kebutuhan produk-produk otomotif. Kali ini, Blibli hadir di Jakarta Auto Week 2023 untuk memenuhi antusiasme pecinta otomotif sebagai Exclusive E-Commerce & Online Ticketing partner. Tidak hanya menyediakan tiket masuk Jakarta Auto Week 2023, pelanggan dapat menemukan berbagai kebutuhan otomotif seperti unit mobil, motor, suku cadang dan aksesori otomotif dengan jaminan 100 % orisinil serta garansi langsung dari brand partner.”

Selain itu, dalam pergelaran Jakarta Auto Week 2023, Blibli memberikan penawaran khusus untuk pelanggan yang ingin bertransaksi di booth Blibli mulai dari potongan harga hingga Rp5.000.000 sampai cicilan 0% hingga 24 bulan. Untuk informasi lebih lengkap dapat klik di www.Blibli.com/JAW. 

“GJAW menjadi momentum yang sangat tepat bagi konsumen untuk berbelanja produk otomotif baru dengan berbagai penawaran dan promo, Saya rasa masyarakat akan memanfaatkan kesempatan berbelanja otomotif di GJAW,” pungkas Rizwan.

Berlangsung pada tanggal 10 - 19 Maret 2023 di Jakarta Convention Center, Senayan, GJAW 2023 akan dibuka mulai pukul 11.00 - 22.00 WIB untuk weekdays dan pukul 10.00 - 22.00 untuk weekend. [Ahs/timBX]

Tags :

#
gaikindo,
#
jakarta auto week 2023,
#
blibli.com

X