MENU
icon label
image label
blacklogo

Gambar Paten Terungkap, Honda Africa Twin Bakal Dapatkan Kamera Depan?

OCT 19, 2022@11:00 WIB | 1,670 Views

Fitur kamera depan ini sepertinya akan disematkan untuk CRF1100L Africa Twin generasi berikutnya yang dirumorkan akan meluncur tahun depan.

Gambar paten terbaru dari Honda yang bocor baru-baru ini mengungkapkan bahwa Honda CRF1100L Africa Twin akan segera dilengkapi dengan kamera depan.

Kamera depan ini berfungsi dalam memantau lalu lintas dan memberi umpan balik untuk active driver assist dengan data yang akurat. Fitur kamera depan ini sepertinya akan disematkan untuk CRF1100L Africa Twin yang dirumorkan akan meluncur tahun depan.

Dikabarkan, kamera ini akan beroperasi mirip dengan kamera smartphone, yang menggunakan sensor daripada lensa. Selain itu, Honda juga mematenkan dudukan yang didesain khusus untuk kamera depan ini.

Dudukan ini akan melindungi kamera dari serpihan dan batu saat berada di jalan dan juga dari sumber cahaya yang dapat mengganggu pengoperasian kamera.

Yang cukup menarik, kamera depan ini tidak terpaku secara statis di dudukan, melainkan digantung untuk melindungi kamera dari getaran sepeda motor.

Walau demikian, sementara paten kamera depan ini masih dikhususkan untuk Africa Twin CRF1100L, Honda sepertinya juga akan menerapkan fitur yang sama untuk semua lineup-nya di masa depan. [fdlh/timBX] berbagai sumber

Tags :

#
honda,
#
honda crf1100l africa twin,
#
adventure,
#
adv,
#
sepeda motor,
#
dakar

X