MAY 30, 2024@12:00 WIB | 241 Views
Trend mobil listrik saat ini banyak yang memungkinkan adanya kerjasama antar brand untuk menghasilkan produk yang berkualitas. Terbaru, brand asal Korea Selatan, Genesis berencana akan bekerjasama dengan brand asal Amerika Serikat, Lucid untuk membuat mobil listrik terbaru.
Melansir Carbuzz, Rabu (29/5/2024), disebutkan CEO Hyundai, Jang Jae-Won yang juga mengelola brand Genesis mengunjungi markas Lucid di Newark, California. Dalam kunjungan tersebut, Jang bertemu dengan beberapa petinggi Lucid dan membahas kemungkinan adanya kerjasama antara kedua brand tersebut.
Dalam pertemuan ini, pihak Lucid menyebut Genesis punya potensi yang besar untuk diajak kerjasama. Disebutkan reputasi Genesis dalam mengembangkan drivetrain dan berbagai teknologi pendukung EV menjadi bahan pertimbangan kuat Lucid mau bekerjasama dengan brand tersebut.
Dalam kolaborasi Genesis dan Lucid ini, ada beberapa skenario yang akan dilakukan. Nantinya Genesis akan berperan dalam mendesain bentuk dan tampilan mobil. Sedangkan Lucid akan mengembangkan drivetrain dimana akan mendapat beberapa masukan dari Genesis.
Formula ini bakal diterapkan pada mobil konsep Genesis X Concept ini yang sudah diperkenalkan di tahun 2022 silam. Mobil berjenis convertible ini bakal mengusung drivetrain berbasis Lucid Air yang masuk kedalam mobil listrik dengan jarak tempuh terjauh di Amerika Serikat mencapai 516 miles atau 830 Km.
Lucid sendiri sejatinya juga dikaitkan dengan kerjasama pada brand lain. Salah satunya adalah kerjasama mereka dengan Aston Martin dimana brand asal Inggris bakal mengusung drivetrain listrik dari Lucid Motor ini. [edo/timBX]