MENU
icon label
image label
blacklogo

Grand Prix F1 Rusia 2021: Jadwal dan Pratinjau

SEP 22, 2021@16:00 WIB | 585 Views

Formula 1 kembali beraksi setelah triple-header dramatis dengan perjalanan ke Sochi untuk Grand Prix Rusia, putaran ke-15 musim 2021 pada 24-26 September.

Menyusul reaksi terhadap tabrakan kontroversial antara Max Verstappen dan Lewis Hamilton di Grand Prix Italia, dengan kedua penantang gelar dunia F1 itu dikeluarkan dari balapan setelah insiden tersebut, Verstappen akan memulai dari posisi grid lebih rendah sebagai bentuk hukuman karena dinilai menjadi penyebab kecelakaan.

Insiden itu memastikan Daniel Ricciardo meraih kemenangan untuk McLaren di Monza, kemenangan F1 pertamanya sejak Grand Prix Monaco 2018 dan kemenangan pertama McLaren sejak Grand Prix Brasil 2012, karena driver Australia itu juga memimpin finish 1-2 pertama untuk tim sejak Grand Prix Kanada 2010, dengan Lando Norris finish sebagai runner-up.

Dampak dari tabrakan Verstappen dan Hamilton kemungkinan akan mendominasi fokus pada Grand Prix Rusia, sementara tim Mercedes ingin memperpanjang rekor bagus di Rusia. Sejak Rusia masuk kalender F1 pada tahun 2014, Mercedes telah memenangkan setiap Grand Prix Rusia dengan Hamilton meraih empat kemenangan (2014, 2015, 2018, 2019), Valtteri Bottas mengamankan dua kemenangan (2017, 2020) dan Nico Rosberg mengklaim satu kemenangan (2016).

Di sisi lain, Aston Martin tampak sibuk dalam persiapan ke Grand Prix Rusia karena membuat pengumuman resmi untuk mempertahankan Sebastian Vettel dan Lance Stroll pada 2022, memulai konstruksi pabrik dan fasilitas F1 baru, dan mengumumkan Martin Whitmarsh (mantan petinggi McLaren) sebagai CEO baru Aston Martin Performance Technologies.

Baca juga: F1: Sebelum Grand Prix F1 Rusia, Lewis Hamilton Bakal Temui Spesialis Medis

Jadwal sesi Grand Prix F1 Rusia 2021

Formula 1 akan kembali ke jadwal reguler akhir pekan untuk Grand Prix Rusia, mengikuti format sprint race kedua di Grand Prix Italia, dengan dua sesi latihan bebas pada hari Jumat masing-masing berlangsung 60 menit, sebelum sesi latihan bebas tambahan yang juga berlangsung 60 menit pada hari Sabtu.

Format kualifikasi gaya sistem gugur Q1, Q2 dan Q3 juga dipertahankan pada Sabtu sore untuk menentukan grid Grand Prix Rusia pada hari Minggu.

Jumat, 24 September 2021

- Latihan bebas 1: 11:30-12:30 waktu setempat (15:30-16:30 WIB)

- Latihan bebas 2: 15:00-16:00 waktu setempat (19:00-20:00 WIB)

Sabtu, 25 September 2021

  • Latihan bebas 3: 12:00-13:00 waktu setempat (16.00-17:00 WIB)
  • Kualifikasi: 15:00-16:00 waktu setempat (19:00-20:00 WIB)

Minggu, 26 September 2021

- Balapan: 15:00 waktu setempat (19:00 WIB)

Kemenangan terbanyak Grand Prix F1 Rusia

- Lewis Hamilton: 4 kemenangan (2014, 2015, 2018, 2019)

- Valtteri Bottas: 2 kemenangan (2017, 2020)

[dhe/shf/timBX] berbagai sumber

Tags :

#
f1,
#
formula 1,
#
grand prix f1,
#
grand prix f1 rusia 2021,
#
jadwal dan pratinjau grand prix f1 rusia 2021

X