SEP 06, 2022@14:30 WIB | 609 Views
PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) baru-baru ini memberikan update visual untuk motor trail andalannya, yaitu Yamaha WR155R. Motor trabas ini sekarang mendapatkan dua skema warna baru di bagian bodywork serta sasis.
Yamaha WR155R Black yang sebelumnya didominasi dengan warna hitam, kini hadir dengan aksen warna tosca di sekujur bodinya.
Skema warna terbaru ini disebut Yamaha mewakili karakter sporty dan agresif namun tetap fashionable dari Yamaha WR155R. Bagian sasis dari Yamaha WR155R Black sekarang juga hadir dalam warna tosca yang serupa dengan yang ada di bodi.
Selain Yamaha WR155R Black, Yamaha WR155R Blue juga mendapatkan update visual di body serta sasis. Yamaha WR155R Blue sekarang membawa warna biru yang dikatakan terinspirasi dari warna biru yang digunakan oleh lineup motor trail dan adventure berkapasitas mesin besar dari Yamaha seperti WR450F atau Yamaha Tenere. Bagian sasisnya kini juga hadir dalam warna silver.
Secara keseluruhan, bentuk dari Yamaha WR155R masih sama dengan yang sebelumnya, yaitu dengan jok khas motor trail dan suspensi depan yang masih menggunakan model teleskopik dibandingkan kompetitornya, yaitu Honda CRF150L dan Kawasaki KLX150BF yang sudah menggunakan suspensi depan model upside-down.
Urusan jantung pacu, motor trabas entry-level dari Yamaha ini masih mengusung mesin yang sama, yaitu mesin SOHC berpendingin cairan berkapasitas 155 cc dengan teknologi Variable Valve Actuation (VVA). Mesin ini diklaim sanggup memuntahkan tenaga maksimal 16 hp di 10.000 rpm dan torsi puncak 14,3 Nm di 6.500 rpm.
Soal harga, walaupun sudah mendapatkan update visual, tidak ada perubahan harga untuk Yamaha WR155R dengan skema warna terbaru ini. Motor trail ini masih dibanderol seharga Rp38.060.000 on the road (OTR) Jakarta. [fdlh/dera/timBX] berbagai sumber.