JUL 18, 2024@11:04 WIB | 387 Views
Di acara GIIAS 2024, Mazda akhirnya menghadirkan varian terbaru dari CX-60 yaitu Pro ke pasar Indonesia. Yang menarik, varian ini hadir dengan harga yang jauh lebih terjangkau namun tetap memiliki tampilan yang menawan dan fitur yang kurang lebih sama lengkapnya.
Dalam peluncuran yang berlangsung Rabu (17/7/2024) tersebut, COO PT Eurokars Motor Indonesia, Ricky Thyo menyebut hadirnya varian CX-60 ini menambah lini varian dari SUV premium andalan Mazda ini. Apalagi dengan harga yang ditawarkan lebih terjangkau dari varian Elite, membuat varian Pro menjadi pilihan yang menarik untuk dipilih.
Secara desain, varian Mazda CX-60 Pro ini sejatinya masih mengusung tampilan yang tidak jauh berbeda dengan varian diatas. Hanya saja, ada beberapa detail-detail yang diberi perbedaan dibanding varian diatas.
Misalnya seperti tampang depan KODO khas Mazda yang tetap dipertahankan, namun kini mengusung warna silver. Lalu pada bagian samping, meski mengusung ban berukuran 20 inch dan desain velg yang mirip, namun diberi sentuhan gun metal yang lebih elegan. Sisanya kurang masih sama dengan varian CX-60 lainnya.
Pada bagian interior sejatinya tetap mengusung layout desain dan konfigurasi jok yang sama persis. Hanya saja, pada varian Pro ini mengusung warna hitam yang memberi kesan yang lebih elegan. Dari segi fitur juga tidak ada yang dikurangi pada varian Mazda CX-60 Pro ini.
Mulai dari Panoramic Sunroof, kamera 360 derajat, radar ADAS yang tetap komplit, hingga pengaturan setir tilt dan teleskopik yang tetap elektrik. Untuk sistem entertaimment tetap mengusung Head Unit 12 inch yang support Apple CarPlay dan Android Auto. Lalu ada Head-Up Display, dan panel instrumen Digital dengan pengaturan dan info yang sama komplitnya.
Pembeda utama ada penggunaan mesin yang dipakai. Tidak menggunakan mesin 3.300cc, V6 seperti varian atas, varian Pro mengusung mesin 2.500cc, 4 silinder, NA. Tenaga yang dihasilkan mencapai 190 Ps dan torsi 252 Nm dengan penggerak All-Wheel Drive atau AWD dan dipadu dengan transmisi otomatis 6 Speed.
Mazda CX-60 Pro hadir dalam pilihan warna seperti Soul Red Crystal, Machine Gray Metallic, Platinum Quartz Metallic, Deep Crystal Blue, dan Jet Black Mika. Yang menarik adalah varian Mazda CX-60 Pro punya harga tidak sampai Rp 1 miliar, atau lebih tepatnya di Rp 799 juta On The Road Jakarta. [edo/timBX]