MENU
icon label
image label
blacklogo

Isuzu D-Max V-Cross Expedition Edition, Bisa Dipakai Untuk Berkemah

JUL 24, 2023@12:30 WIB | 407 Views

Isuzu D-Max merupakan salah satu mobil Double Cabin yang siap diajak untuk off-road ekstrim hingga berpetualang. Tapi Isuzu di Inggris menghadirkan edisi spesial dari D-Max yaitu V-Cross Expedition Edition yang bisa ditujukan untuk kegiatan berkemah.

Melansir Motor1, Minggu (23/7/2023), secara tampilan memang masih mempertahankan mayoritas desain MU-X generasi terbaru ini. Tapi bila kalian melihat ke bagian bak mobil ini, kini, memiliki panel box tambahan yang merupakan aksesoris dari ARB.

Selain tambahan aksesoris box di bagian bak mobil, ARB juga memberikan aksesoris berupa kemah atau tenda yang terintegrasi dengan box bagasi belakang tersebut. Gak cuma itu, ARB juga memberikan berbagai peralatan berkemah seperti lemari dan peralatan dapur portable yang bisa diletakan di dalam box mobil ini.

Selain itu tidak ada ubahan lainnya yang berkaitan dengan sisi teknis. Mulai dari bagian kaki-kaki seperti ban dan velg yang masih dibiarkan standar. Begitu juga bagian interior serta fitur yang masih sama dengan MU-X standar.

Serta sektor mesin yang juga tetap dipertahankan, yaitu mesin 1.900 cc, 4 silinder Turbo Diesel. Tenaga yang dihasilkan mencapai 162 Hp dan torsi mencapai 360 Nm. Double cabin ini diklaim bisa menarik beban hingga 3,5 ton. Serta double cabin ini diklaim sanggup menampung bobot hingga 1,1 ton.

Belum diketahui berapa harga yang perlu ditambahkan konsumen untuk bisa mendapatkan Isuzu D-Max V-Cross Expedition Edition ini. Tapi varian spesial ini bisa menjadi sumber inspirasi bagi para pemilik D-Max yang ingin mobil double cabin-nya bisa lebih siap dipakai camping. [edo/timBX]

Tags :

#
isuzu,
#
isuzu d-max,
#
double cabin,
#
v-cross expedition edition

X