MENU
icon label
image label
blacklogo

Kia Niro Hybrid Mulai Dijual Maret 2016

DEC 03, 2015@09:00 WIB | 1,187 Views

Kia Motors dikabarkan tengah mulai pengujian rutin crossover berteknologi hybrid, Kia Niro, di Jerman. Kabarnya model tersebut mulai di jual tahun depan di Geneva Motor Show 2015 yang dihelat pada bulan Maret mendatang.

Mobil itu mulai terbidik oleh kamera sedang melakukan pengujian rutin dijalan umum. Meski tertutup kamuflase, namun lekukan tampak samping sudah terjihat lebih jelas.

Seperti dikutip Worldcarfans, sebelumnya teaser menunjukan model ini akan memiliki bumper depan lebih sporty. Sedangkan grile depan berbentuk Tiger Nose, intake sisi vertikal dan aksen krom.  

Crossover ini juga akan memiliki lampu sweptback, cladding body plastik dan body yang berotot. Melangkah ke belakang, model tersebut dibekali dengan tailgate spoiler mount, lampu belakang dan skid plate.

Hanya hingga kini, Kia masih belum menginformasi tentang spesifikasi model tersebut. Tapi rumor berkembang mengatakan, mobil ini akan menggunakan powertrain hibrida yang teridiri dari mesin 1.6 liter empat silinder, motor listrik dan baterai 1,56 kWh. 

Mesin tersebut akan mampu mengembangkan tenaga puncak hingga 105 Ps dan torsi 147 Nm. Kia mengatakan model ini akan memiliki emisi CO2 sekitar 90 g/km dikombinasikan dakan New European Diving Cycle (NEDC). [Ddy/timBX] 

Tags :

#
kia niro hybrid,
#
kia,
#
hybird,
#
mobil hybird,
#
geneva motor show 2015

X