NOV 12, 2021@10:00 WIB | 1,013 Views
Didukung oleh mesin V-10 5,2 liter yang menghasilkan 630 hp dan torsi 443 pon-feet. Mobil sport ini mampu berakselerasi dari 0-60 mph dalam waktu 2,6 detik dengan kecepatan tertinggi 202 mph. Tapi mari perkenalkan Lamborghini Huracan Evo Aparta, sebuah karya dari Damon Fryer, Daily Driven Exotics. Pencinta Lamborghini kembali menunjukkan kegilaannya dalam memodifikasi mobil gede ini.
Baca juga: Dalam 3 Bulan, 600 Unit Lamborghini Aventador LP780-4 Ultimae Habis Terjual
Melalui video terbarunya Damon memperlihatkan Lamborghini Huracan tak beratap, tak berjendela dan tidak memiliki kaca depan. Dijuluki dengan nama Lamborghini Huracan Evo Spyder, sport car ini disuguhi gaya Aperta, terinspirasi dari Lamborghini Concept S dan Aventador J.
Meski begitu kemampuannya tidak tertandingi. Berbagai modifikasi dilakukan. Bekerja sama dengan Vorsteiner, yang mengirimkan satu set velg V-FF 109 yang dibalut ban Gladiator XComp Performance. Memiliki body kit Vorsteiner yang terbuat dari serat karbon palsu dan sistem knalpot FI dengan V10 menghasilkan suara yang menakjubkan, tak ada bandingannya.
Baca juga: Lamborghini Countach Menjadi Mobil Paling Penting Di AS, Apa Alasannya?
Lamborghini ini menghasilkan 870 hp berkat supercharger dari VF Engineering yang dipasangkan pada bagian deck belakang. Sayangnya, tidak akan yang mendapatkan Lamborghini Huracan Evo Aparta. Ini adalah kreasi satu kali yang akan tetap berada di Daily Driver Exotics.[geo/shf/timBX] berbagai sumber