APR 15, 2019@08:00 WIB | 1,428 Views
Dengan hadirnya All-New BMW X5, BMW Indonesia berencana untuk lanjutkan kisah sukses ini. Karakteristik khas kendaraan terbaru ini semakin tergambar jelas - fleksibilitas, desain superior, dan kemewahan.
Generasi sebelumnya telah terbukti menjadi salah satu model kendaraan BMW paling favorit di Indonesia dan berhasil memperkuat jajaran SAV (Sports Activity Vehicle) BMW secara keseluruhan. Pada generasi terkini, All-New BMW X5 hadirkan beragam keunggulan dalam hal fungsionalitas dan modernitas, definisikan bahasa desain X baru - ketahanan, ketegasan, dan ketepatan.
BMW X5 terbaru pertahankan proporsi ciri khas dari SAV, dengan bahasa desain terbaru BMW - permukaan bersih dan garis-garis presisi yang pertajam kekokohan kendaraan, keseimbangan yang serasi, dan desain maskulin.
Wheelbase 42 mm lebih panjang dari pendahulunya (sekarang 2.975 mm), peningkatan panjang kendaraan 36 mm (menjadi 4.922 mm), lebih lebar 66 mm (sekarang 2.004 mm) dan peningkatan tinggi 19 mm (menjadi 1.745 mm) berikan All-New BMW X5 tampilan yang mengesankan serta peningkatan ruang kabin yang luas untuk penumpang dan barang bawaan.
Fitur paling mencolok dari All-New BMW X5 adalah BMW kidney grille yang hadir dalam one-piece surround dan teknologi Active air stream kidney grille untuk tingkatkan kedinamisan kendaraan. BMW Laserlight hadir lengkapi tampilan depan dengan Adaptive LED Headlights.
Sistem ini menggunakan sorotan BMW Laserlight dengan Selective Beam untuk mengoptimalkan fungsi high beam, dan sebagai hasilnya jangkauan sinar tinggi yang tidak menyilaukan telah ditingkatkan hingga sekitar 500 meter.
Di dalam, hadir juga BMW Live Cockpit Professional yang gabungkan konsep desain, kendali, dan konektivitas terbaik menjadi satu paket yang luar biasa. BMW Live Cockpit Professional terbaru adalah langkah tambahan menuju digitalisasi dan menggarisbawahi interior modern.
Mesin pada All-New BMW X5 xDrive40i tawarkan kemampuan akselerasi khas semua mesin enam silinder segaris dari BMW, diimbangi respons yang sangat baik. Unit 3.0 liter menggunakan turbocharger twin-scroll, yang menghasilkan output maksimum 340 hp antara 5.500 dan 6.500 rpm, sementara torsi puncak 450 Nm tersedia dari 1.500 - 5.200 rpm.
Mesin menyalurkan daya melalui transmisi Sport Steptronic 8-percepatan lengkap dengan paddle shift, sementara teknologi all-wheel drive cerdas BMW xDrive menunjukkan kelebihannya dengan memastikan traksi terbaik di semua permukaan jalan ataupun off-road, berkat distribusi torsi pintar, di mana pada akhirnya menghasilkan peningkatan dinamika berkendara dan keamanan.
All-New BMW X5 diluncurkan di Indonesia dalam varian xLine yang terlihat dari berbagai elemen eksterior termasuk kidney grill dalam aluminium matt, underguard, roof rails, dan jendela samping di dalam balutan Aluminium Satinated, ditambah aksen lain di Pearl Chrome, untuk semakin perkuat karakter off-road All-New BMW X5.
Sebagai pamungkas, mobil disebut sebagai “The Boss” ini hadir dengan velg light-alloy 20 inci V-spoke style 738 Ferric Grey, Bicolour dengan mixed tyres. [bil/timBX]