JUN 26, 2018@15:00 WIB | 1,225 Views
(Mercedes-AMG W205)
Bagi para penggemar Mercedes-AMG, mungikin tidak sedikit dari mereka yang menganggap kalau tenaga C43 masih terasa kurang, tapi di sisi lain, mereka juga belum mampu untuk membeli C63.
Belum diketahui berapa besar tenaga dan torsi yang nantinya dimiliki oleh Mercedes-AMG C53. Namun, pabrikan asal Jerman ini kabarnya akan mengaplikasikan teknologi mild hybrid pada C53.
(Mercedes-AMG C53 mungkin akan memakai mesin yang sama dengan E53)
Meski belum disebutkan seperti apa spesifikasi mesin yang bakal diusung oleh Mercedes-AMG C53, tapi ada kemungkinan kalau mobil ini akan memakai mesin berkapasitas 3.0L seperti yang digunakan oleh E53 dan CLS 53.
Kabar buruknya, setelah nanti resmi diluncurkan, Mercedes-AMG mungkin tidak akan lagi menjual C43. Sebab, Mercedes-AMG C53 disebut-sebut hadir untuk menjadi suksesor dari C43.
(Mercedes-AMG C43 mungkin akan dihentikan produksinya)
Lalu, kapan Mercedes-AMG akan menjual C53? Kemungkinan terbesarnya adalah pada tahun depan. Hanya saja, masih belum ada estimasi waktu pasti soal tanggal peluncurannya [APSG/timBX]