MENU
icon label
image label
blacklogo

Mitsubishi XForce Resmi Meluncur Di GIIAS 2023, Ini Penampakannya

AUG 10, 2023@21:37 WIB | 607 Views

Setelah melakukan preview beberapa minggu yang lalu, Mitsubishi akhirnya resmi memperkenalkan nama resmi dari crossover yang berbasis mobil konsep XFC. Mitsubishi memberi nama mobil compact crossover pesaing Honda HR-V, Toyota Yaris Cross hingga Hyundai Creta ini dengan nama XForce.

Sama seperti versi preview yang hadir beberapa minggu yang lalu, bisa dibilang Mitsubishi seolah ingin mengulang cara ketika pertama kali Xpander diperkenalkan di tahun 2017. Bisa dibilang, versi produksi dari XFC Concept ke XForce versi produksi ini hampir mirip 80%.

Bagian dynamic shield generasi terbaru dengan bentuk lampu model sipit yang unik menjadi poin utama mobil ini. Bagian lampu sipit ini seolah membentuk huruf T yang dibuat menunik dengan tampilan yang tergolong unik dan futuristik. Bagian dalam grill mobil ini memiliki tampilan seperti hanikom model huruf T yang unik.

Bagian samping mobil ini juga sangat mirip dengan XFC Concept yang punya beberapa ciri khas. Misalnya bagian pilar C denagn panel hitam yang memberi kesan floating roof yang unik. Serta mobil ini menggunakan velg model kipas dengan warna dual tone berukuran 18 inch yang besar dan kekar.

Bagian belakang mobil ini juga memiliki tampilan yang juga terlihat futuristrik dan unik. Model huruf lampy huruf T yang ada di bagian depan, berlanjut di bagian belakang mobil ini. Gak cuma itu, model bumper yang sporty dengan tempat plat nomor di bagian bawah bumper memberi kesan yang cukup garang di mobil ini. Di bagian belakang, ada emblem XForce serta khusus varian atas, ada emblem tulisan varian "Ultimate".

Untuk bagian interior, akhirnya Mitsubishi memperlihatkan desain interior mobil yang satu ini. Dan sesuai dugaan, model desain dahsboard "Horizontal Axis Design" digunakan di mobil ini. Penggunaan Head Unit floating yang digabung dengan panel instrument full digital khusus hadir di varian Ultimae. Sedangkan varian Exceed menggunakan speedometer analog dengan MID Digital, serta Head Unit dengan ukuran yang sedikit lebih kecil.

Buat kalian yang mencari fitur radar seperti ADAS, serta panoramic atau sunroof, sayangnya tidak ada di XForce ini. Tapi Mitsubishi sebenarnya punya senjata yang bisa membuatnya bersaing dengan para rival. Salah satunya adalah hadirnya 4 mode berkendara Normal, Gravel, Mud, dan Wet.

Selain itu, buat kalian pecinta audio, mobil ini bisa jadi pilihan yang menarik untuk dipilih. Untuk varian tertingginya yaitu Ultimate, sudah dibekali dengan Premium Dynamic Sound dari Yamaha. Serta mobil ini juga diklaim punya ground clearence tertinggi di kelasnya yaitu 223 mm.

Untuk mesin, Mitsubishi XForce menggunakan mesin 1.500 cc, 4 silinder NA yang benar-benar diambil dari Xpander. Tenaga dan torsinya juga sama persis yaitu 104 Ps dan 141 Nm. Sama seperti para kompetitor, mobil ini menggunakan penggerak roda depan. Transmisi yang digunakan yaitu CVT yang sayangnya tidak memiliki mode manual atau paddle shift.

Ada 2 varian yang dihadirkan Mitsubishi untuk XForce ini yaitu Exceed dan Ultimate. Untuk varian Exceed dijual dengan harga Rp 379,9 juta. Sedangkan untuk varian Ultimate, mobil ini dijual dengan harga Rp 412,9 juta [edo/timBX]

Tags :

#
mitsubishi,
#
mitsubishi xforce,
#
giias 2023,
#
produk terbaru,
#
xfc

X