JUN 29, 2018@22:00 WIB | 1,268 Views
American Expedition Vehicles (AEV) memodifikasi mobil Pickup dobel kabin Ram 1500. Fokus modifikasinya dengan memberikan kesan lebih tinggi dan kemampuan off-roadnya setingkat lebih nyaman tanpa harus mengurangi kemampuan handling atau drivability. AEV menyematkan nama Recruit Ram 1500.
Paket modifikasi meliputi suspensi DualSport yang mengangkat Ram 1500 hingga 4 inci atau 102 mm. Sektor kaki-kaki mencakup penggunaan shock Bilstein 5100 yang dapat disesuaikan. Selain itu, AEV, juga menambahkan skid plat baja guna melindungi suspensi depan dan sebuah bumper depan dari baja.
Nah sebagai mobil adventure, AEV juga menambahkan Vision X halogen dan winch Warn Zeon 10-S sebagai standar dan auxiliary lighting sebagai tambah opsional. Dengan tetap mempertahankan mesin Ram 1500, AEV mencopot hood mesin dan menggunakan hood dengan ventilasi untuk mereduksi panas dan menambahkan asupan udara.
Suspensi Bilstein 5100 dipadukan dengan ban BF Goodrich KM2 Mud Terrain 37x12.50 dan menggunakan velg 18 berbahan alloy agar kinerja di medan off road semakin kokoh. AEV juga melakukan pemrograman ulang untuk mengimbangi kinerja ban.
Paket upgrade Recruit Ram 1500 ditawarkan dengan harga USD14.950 atau sekitar Rp211 jutaan. Paket tersebut juga termasuk tambahan opsional seperti snorkel, lampu tembak (auxiliary lighting) dan paket kulit interior. [Ahs/timBX]