JUL 23, 2019@16:41 WIB | 823 Views
PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) kembali unjuk gigi di gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019 di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD, Tangerang, Booth C8 – Hall 9 sepanjang 18 hingga 28 Juli 2019), Membawa deretan line-up sepeda motor terbaiknya, Suzuki turut menghadirkan program-program menarik dan spesial bagi pengunjung GIIAS 2019.
Suzuki menampilkan sports bike dunia yaitu Suzuki Katana yang saat ini menjadi satu-satunya di Indonesia sebagai pengenalan produk internasional Suzuki kepada publik Indonesia secara lebih intensif. Suzuki Katana memiliki design yang futuristik dan mesin 1000cc. Terinspirasi dari karya seni pedang Jepang berkualitas tinggi yang diciptakan oleh kalangan profesional dengan ketelitian dan keseimbangan yang optimal antara penampilan dan kekuatan, Sehingga Suzuki menerapkan kepresisian yang terbaik dalam memproduksi Suzuki Katana.
Suzuki Address Playful warna terbaru juga ditampilkan di booth Suzuki untuk menjawab rasa penasaran pengunjung. Selain itu pilihan-pilhan sepeda motor Suzuki lainnya juga turut disuguhkan seperti GSX-R150, GSX-S150, GSX150 Bandit, All New Satria F150 dan NEX II guna memberikan kepuasan pengunjung dalam memilih sepeda motor yang paling tepat untuk keperluan harian maupun hobi.
Dalam pembukaan aktifitas booth Suzuki di pameran GIIAS 2019, Yohan Yahya – Department Head of Sales & Marketing 2W SIS mengutarakan sambutannya kepada pengunjung.
“Suzuki di ajang GIIAS 2019 ini membawa beragam sepeda motor unggulan sesuai kebutuhan dan karakter pengunjung. Kami juga memajang Suzuki KATANA yang terbaru agar semakin banyak orang yang mengenal tipe-tipe big bike Suzuki di dunia. Kehadiran Suzuki tahun ini menjamin kepuasan bagi calon konsumen, baik dari sisi kualitas produk maupun sarana penunjang proses pembeliannya. Terlebih sudah disediakan hadiah-hadiah menarik yang bisa langsung dibawa pulang. Oleh karena itu, jangan lewatkan kesempatan yang baik ini dari 18 hingga 28 Juli 2019 di booth Suzuki Hall 9, ICE – BSD,” ujar Yohan Yahya.[prm/timBX]