NOV 10, 2022@18:34 WIB | 1,300 Views
Toyota kembali merilis teaser baru dengan tulisan 'Hybrid Reborn' di dalamnya dan juga terdapat waktu perilisannya yakni 16 November. Teaser tersebut mengundang rasa penasaran publik, pasalnya, banyak yang berspekulasi kalo video tersebut berkaitan dengan Toyota Prius Hybrid.
Semakin menegaskan spekulasi ini, adalah fakta bahwa pabrikan telah menegaskan tidak akan mengubah Prius menjadi mobil listrik. Pada Mei tahun ini,wakil presiden penjualan, pemasaran dan operasi waralaba Toyota Australia Sean Hanley telah mengatakan warisan Prius akan bertahan namun tidak akan berganti powertrain.
Akan menarik untuk melihat apakah Prius melanjutkan dengan varian hybrid reguler dan plug-in hybrid. Atau malah akan terpasang mesin pembakaran bertenaga hidrogen.
Dari dua gambar teaser di media sosialnya menunjukkan apa yang tampak seperti lampu depan berbentuk C dan desain panel bagian belakang.
Gambar lain di situs web Toyota Jepang menunjukkan profil samping Prius yang ramping dan aerodinamis. Tampaknya menjadi sedan atau liftback, yang akan mengikuti faktor bentuk tradisional.
Elemen desain ini terlihat mirip dengan sedan listrik bZ3 yang baru-baru ini diluncurkan untuk pasar Cina, serta liftback listrik bZ yang baru-baru ini diperkenalkan. [wic/tim BX]