MENU
icon label
image label
blacklogo

Suzuki Ciaz Bakal Disuntik Mati, Apa Alasannya?

FEB 25, 2025@12:30 WIB | 135 Views

Sekitar tahun 2015, Suzuki Indonesia pernah menghadirkan Ciaz yang merupakan sedan compact setara dengan Toyota Vioz dan Honda City. Meski hanya beredar sebentar, mobil ini sejatinya masih beredar dan dijual di India. Setelah beberapa tahun beredar, kabarnya mobil ini bakal segera disuntik mati.

Melansir Motorbeam, Senin (24/2/2025), disebutkan Maruti Suzuki akan menghentikan produksi Ciaz di bulan Maret mendatang. Ada beberapa alasan yang membuat mobil sedan ini terpaksa disuntik mati.

Beberapa sumber menyebut bahwa tren pasar mobil di India kini bergeser ke arah mobil-mobil dengan body SUV. Lalu tren mobil-mobil sedan di negara Bollywood tersebut juga tengah mengalami penurunan penjualan yang signifikan sehingga terpaksa disuntik mati.

Sebagai pengingat, Suzuki Ciaz pertama kali hadir tahun 2014 sebagai pengganti SX4 Sedan dan Neo Baleno. Pertama kali mobil ini hadir di India dan dipasarkan ke negara-negara berkembang seperti di Asia, Afrika, dan Amerika Latin.

Saat mobil ini hadir pertama kali sejatinya berhasil menggebrak pasar sedan compact di India. Mobil ini berhasil mengungguli beberapa rival seperti Honda City, Hyundai Verna, Skoda Slavia, VW Virtus, dan lain-lain.

Namun setelah beberapa tahun beredar, penjualan mobil ini terus mengalami penurunan. Bahkan di tahun 2024 saja, mobil ini hanya mencatat angka penjualan di 5.681 unit. Masih angka yang tergolong tinggi, tapi penurunan yang terjadi mencapai 34 persen di setiap tahunnya.

Beberapa faktor lainnya yang membuat Suzuki Ciaz disuntik mati karena tidak hadirnya lagi opsi mesin Diesel sejak tahun 2020 silam. Selain itu, mobil ini tergolong minim fitur canggih. Serta yang terakhir yaitu fokus Maruti Suzuki yang sudah mulai bergeser ke mobil-mobil SUV untuk pasar lokal India.

Disuntik matinya Ciaz ini membuat mobil ini tidak memiliki penerusnya lagi. Padahal di beberapa mobil sekelasnya seperti Honda City, Hyundai Verna, dan Toyota Vioz masih memiliki generasi terbarunya hingga saat ini. [edo/timBX]

Tags :

#
suzuki,
#
ciaz,
#
sedan,
#
suntik mati,
#
maruti,
#
mobil

X