MENU
icon label
image label
blacklogo

Toyota Hilux Terbaru Sedang Uji Jalan, Berubah Banyak?

JAN 09, 2025@13:30 WIB | 282 Views

Generasi terbaru Toyota Hilux atau yang kabarnya juga akan dikenal sebagai Hilux Travo ini sudah sangat dinantikan. Berbagai bocoran mengenai rumor, wujud, hingga ubahan signifikan dari segi teknologi bakal hadir di mobil pick up andalan Toyota tersebut.

Terbaru, muncul berbagai foto yang diduga merupakan Toyota Hilux generasi terbaru sedang uji jalan di Thailand. Meski begitu, beberapa menduga bahwa Toyota Hilux yang sedang uji jalan ini bukanlah generasi terbaru, melainkan facelift tapi dengan ubahan yang sangat signifikan.

Melansir Headlightmag, Rabu (8/1/2025), terlihat bagian pintu samping tidak diberi stiker kamuflase. Dan setelah dilihat, memang bagian pintu samping ini masih punya bentuk dan tampilan yang memang masih serupa dengan Hilux yang sekarang masih beredar.

Namun untuk mayoritas bagian lainnya diberi stiker kamuflase. Salah satunya area sisi depan yang kemungkinan akan mendapat rombakan yang cukup total. Disinyalir, Toyota Hilux terbaru ini akan punya tampang yang lebih segar serta model lampu yang juga akan semakin mirip produk Toyota kekinian.

Ubahan lainnya adalah desain bak belakang serta pintu penutup bagian belakang yang juga akan mendapat revisi besar-besaran. Tidak ketinggalan, desain lampu belakang yang kemungkinan juga akan mendapat ubahan yang cukup signifikan.

Untuk bagian interior sayangnya tidak diperlihatkan dalam bocoran gambar interior ini. Karena kabarnya masih berbasis generasi yang sekarang masih beredar, maka dari segi desain baik dashboard, jok, dan perlintilan lainnya kurang lebih masih sama tapi mendapat ubahan minor.

Dan soal mesin, Toyota Hilux ini sudah mengusung teknologi Mild Hybrid berbasis 2.800cc 1GD-FTV sebagai standar. Untuk peluncurannya sendiri, belum ada info resmi kapan versi terbaru Toyota Hilux ini akan meluncur, baik itu versi facelift atau justru generasi terbarunya.

Tags :

#
toyota,
#
hiux,
#
generasi terbaru,
#
sypshot,
#
bocoran,
#
double cabin,
#
truck

X