SEP 12, 2024@17:39 WIB | 170 Views
Volkswagen (VW) kembali melakukan recall untuk model ID.4 dan ini adalah ketiga kalinya perusahaan melakukannya untuk alasan yang sama. Alasannya adalah pintu ID.4 yang tertutup ternyata malfungsi dan bisa terbuka secara tiba-tiba.
Penarikan kembali kali ini hanya berdampak pada unit yang dipasarkan di Amerika Utara, yakni Amerika Serikat dan Kanada. Tercatat secara total ada 119.408 unit VW ID.4 yang terdampak recall ini.
Gagang pintu ID.4 terlihat tradisional, tetapi dioperasikan secara elektrik. Menarik gagang akan mengaktifkan mekanisme elektrik yang membuka pintu, dan di situlah letak masalahnya.
Menurut laporan, sejumlah model tahun 2021 hingga 2024 mengalami masalah dengan air yang bisa masuk ke gagang bahkan hingga mencapai papan sirkuit di dalamnya. Dan inilah yang membuat pintu menjadi malfungsi.
Dalam beberapa pengaduan menyebutkan pemilik ID.4 tidak menyadarinya karena pintu tetap menutup dan berbunyi ‘klik’ tanda sudah tertutup rapat. Padahal sebenarnya pintu tidak menutup atau terkunci dan berbahayanya bisa terbuka secara mendadak.
Laporan penarikan kembali terkait keselamatan menyebutkan VW menyadari adanya keluhan tersebut pada bulan Februari tahun ini, setelah tindakan pencegahan diterapkan oleh para pemasok. Pemasok kemudian melakukan penyelidikan dan menemukan "masuknya air dan korosi pada perangkat elektronik gagang pintu," yang akhirnya membuka jalan bagi penarikan kembali terbaru.
Masalah ini tidak mengakibatkan cedera atau kecelakaan, tetapi VW telah menerima 135 klaim garansi antara Juni 2023 dan Mei 2024.
Perbaikan masih dalam tahap finalisasi, tetapi pada akhirnya dealer akan memeriksa setiap gagang pintu dan menggantinya dengan komponen yang lebih baik jika perlu. ID.4 juga dijadwalkan akan mendapatkan pembaruan perangkat lunak yang akan mengubah "parameter gagang pintu".
Pemberitahuan penarikan kembali kepada dealer telah dilakukan. Pemberitahuan khusus kepada pemilik akan dimulai pada tanggal 1 November, Sebelumnya, VW mengeluarkan penarikan kembali yang sama tahun lalu untuk 35.325 kendaraan. Bedanya, recall kala itu hanya terdampak untuk unit yang dibuat di pabrik perusahaan di Zwickau, Jerman. [wic/timBX].