MENU
icon label
image label
blacklogo

White Collarbike : Mencari Ide Segar Desain dalam Ruang Imajiner

NOV 03, 2024@12:30 WIB | 25 Views

Ditangan seorang desainer produk, kastemisasi motor jadi jauh lebih berkembang. Modifikasi dan kastem kulture tumbuh dalam ruang lingkup masing-masing. Disitulah, dunia kastem kulture tidak pernah mati, mengadopsi segala macam bentuk 3 dimensi menjadi bentuk bodi motor dengan part cukup eksklusif dan tentunya eksotis.

Ram-ram Januar founder dari White Collarbike terus berkembang dengan berbagai desain dan dengan berbagai material. Tidak hanya materi alumunium, materi komposite juga menjadi daya tarik bagi dirinya, untuk mengolah  desain secara keseluruhan. Dari desain komputer, kemudian dicetak pada plat alumunium. Beberapa diantaranya harus dicetak dengan mesin CNC. Tapi catatan pentingnya semuanya adalah handmade alias dibikin dari nol.

Berkunjung ke workshop White Collarbike menurut kami adalah sebuah ruang praktikum dari laboratorium. Bersih, rapi dan tetap ada pengerjaan kotor yang terpisah dari ruang display.  Sebuah ruang kecil 5x5 dengan gaya gedung yang artistik ala alumunus ITB. Disitu kami anggap sebagai ruang display dan ruang finishing. Namun disitu pula bro Ram-ram memainkan jemarinya bergelut dengan desain pada software di komputernya.

Kami bercengkerama panjang, shapping tajam, oval, pada setiap hornet caferacer yang pernah diciptakan dari tangan kreatif bro Ram-ram, adalah karya orisinal. Jadi seorang desainer produk tidak pernah melakukan plagiat dari hasil karyanya sendiri. Kami mengamini, apa yang menjadi komitmen seorang Ram-ram Januar.

Dulu seluruh workshop digunakan untuk shapping dan produksi motor. Seiring berjalannya waktu, ruang lain disulapnya sebagai studio foto. Dan kami berusaha tidak terusik dengan karya-karya baju kaum hawa yang secara level sudah mondar-mandir pameran di dalam dan luar negeri. Itulah zaman, kemurnian ide selalu muncul di dalam kedalaman jiwa orang-orang yang berselancar dalam dunia imajiner.

Tidak sedikit ATPM yang datang dan menawarkan atau menilai sebuah desain, sebelum untuk diproduksi masal dan dilepas ke konsumen. Salah satunya motor listrik GESITs yang telah berkonsultasi dengan desainer hebat bro Ram-Ram. 

Kami menulis artikel ini sembari melihat-lihat postingan IG dari sosok Ram-Ram Januar @whitecollarbike. Dan situlah terlahir desain-desain motor ajaib karya anak bangsa, dan mulai disedot oleh builder-builder baru di Indonesia. AMS Garage Bali salah satu orang yang pernah berkunjung dan bercengkrama tentang teknik shaping material alumunium. 

"Ide desain dalam alam imajiner tidak akan pernah padam, bahkan kalaupun harus dibagikan secara gratis kepada orang yang membutuhkan," mungkin kalimat pendek inilah yang penulis serap dari sosok Ram-ram Januar founder White Collarbike, Bandung. Terus Berkarya Bro Ram-ram untuk Dunia. [Ahs/timBX]
 

Tags :

#
the builders,
#
bengkel eksotis bandung,
#
white collarbike,
#
ram-ram januar

X