FEB 12, 2025@11:00 WIB | 372 Views
Di Aruna Custom Garage sendiri memang banyak sekali pekerjaannya. Mulai dari poles motor sampai pengecatan dan terakhir, Restomod. Bagian terakhir ini memang kesannya kaya bikin motor dari bahan sampai jadi tapi ada sentuhan modifikasinya. Dan kebetulan banget saat berkunjung kesana ada motornya influencer sekaligus penyiar radio terkenal dengan kata "Sekut". Nah, itulah Gofar Hilman dengan Honda Win dan Astrea Prima-nya.
Keduanya itu memang hasil pekerjaan dari Aruna Custom Garage. Dengan hasil yang apik dan juga unik, tidak heran pengerjaan Aruna Custom Garage ini memang tokcer banget pals. Percaya tidak, kalau hasilnya ini merupakan bentuk pengerjaan detail sampai kerangka pun juga mereka treatment sama juga.
"Jadi di Aruna Custom itu kita kerjakan semuanya mulai dari rangka sampai bodi pun kita sesuaikan dengan kebutuhannya," ucap Adi Perkasa, owner Aruna Custom Garage.
Mulai dari Pengecatan sampai Perakitan Mereka Perhatikan Total
Dengan memperhatikan pengecatannya pun, hasilnya terlihat jelas kalau Aruna Custom Garage bisa memenuhi ekspektasi dari seorang Gofar Hilman. Seperti rangka Honda Win sendiri mulai dari bahan saja sudah mereka rontokkan dengan sand blasting untuk hilangkan karat di rangka. Setelah itu masuk ke epoxy dan mereka lakukan pengecatan lagi untuk bagian rangka.
Menariknya Aruna Custom Garage ini bisa buatkan part custom sesuai dengan keinginan konsumen atau memang identitas dari motor tersebut. "Kita bisa buatin sesuai dengan karakter motor tersebut,contoh skid plate buat motor Gofar Hilman di bawah mesin itu buatan sendiri. Terus cover rem dan lampu di Vespa adalah buatan dari Aruna Custom Garage," papar Adi.
Sekilas sih, dari kedua motor tersebut memang hasilnya ciamik banget. Tidak kekurangan malah bentukannya itu sangatlah bagus sekali untuk builder motor custom yang memang sesuai dengan keinginannya empunya.
Nah, biar lebih detail lagi nih mungkin bisa coba dulu nonton Aruna Custom Garage dibawah ini.