MENU
icon label
image label
blacklogo

Rekomendasi Bengkel Knalpot Mobil Bandung Dengan Rating Terbaik

DEC 05, 2023@17:30 WIB | 3,076 Views

Salah satu komponen pada mobil yang punya peran vital adalah knalpot. Bisa dibilang knalpot pada mobil merupakan part yang akan mengeluarkan segala emisi gas buang. Dan tentunya knalpot mobil membutuhkan perawatan agar bisa memberi emisi gas buang yang optimal dan tidak menjadi sumber polusi.

Di kota besar seperti Bandung, sejatinya banyak sekali bengkel spesial knalpot mobil yang beredar. Tentunya setiap bengkel knalpot mobil di Bandung ini punya berbagai pilihan layanan perawatan beserta harga yang ditawarkan juga tergolong beragam.

Pilihan Bengkel Knalpot Mobil Di Bandung

Pastinya kalian penasaran pilihan bengkel knalpot mobil di Bandung yang punya rating terbaik? Berikut kita punya beberapa pilihan rekomendasi yang bisa jadi solusi yang pas untuk merawat knalpot mobil kalian di Bandung.

  • Radar Knalpot, Lokasi: Jl. Phh. Mustofa No.129, Sukapada, Kec. Cibeunying Kidul, Kota Bandung, Jawa Barat 40125.
  • JMB Knalpot, Lokasi: Jl. Sukaraja I No.1, RW.1, Husen Sastranegara, Kec. Cicendo, Kota Bandung, Jawa Barat 40175.
  • Delta Knalpot, Lokasi: Jl. Sadakeling No.1, Burangrang, Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat 40262.
  • TP Garage Knalpot, Lokasi: Jl. Margacinta No.420, Margasari, Kec. Buahbatu, Kota Bandung, Jawa Barat 40287.
  • Voltus Knalpot, Lokasi: Jl Ciwastra No.189, Ruko No.8, Mekarjaya, Kec. Klp. Dua, Kota Bandung, Jawa Barat 40285.

Baca juga: Bengkel Kaki-Kaki Mobil Bandung

Sulitnya Mencari Bengkel Knalpot Mobil Di Bandung

Meski bengkel knalpot mobil cukup banyak tersebar di Bandung, ada beberapa kendala yang sering ditemui. Misalnya seperti orang-orang yang masih ragu bagaimana pelayanan dan kualitas pengerjaan servis knalpot di mobil mereka. Serta harga untuk perawatan maupun pembelian knalpot sesuai dengan budget atau tidak.

Tips Sebelum Ke Bengkel Knalpot Mobil

Sebelum memutuskan ke bengkel knalpot motor, ada beberapa hal yang perlu kalian pahami dan ketahui. Seperti mengecek kondisi knalpot mobil kalian apakah tetap dalam kondisi prima. Atau justru knalpot mobil kalian mengeluarkan asap hitam mengepul yang mengharuskannya melakukan servis atau perawatan.

Baca juga: Bengkel Lampu Mobil Bandung

Tips Penting Lainnya

Dan hal lainnya yang juga tidak kalah penting adalah jangan meninggalkan barang berharga di dalam mobil saat servis knalpot berlangsung. Terlebih bila servis atau perawatan knalpot mengharuskan mobil kalian untuk menginap di bengkel tersebut. [edo/timBX]

Tags :

#
rekomendasi,
#
bengkel,
#
knalpot mobil,
#
bandung,
#
tips,
#
pilihan

X