APR 06, 2014@08:48 WIB | 1,358 Views
Salah satu produsen asal negeri sakura, Mazda, kini diketahui tengah melakukan pengembangan lanjutan untuk model Mazda2. Ini adalah sebagai langkah lanjut dari insipirasi yang dihadirkan oleh mobil konsep mereka, Hazumi Concept. Ini merupakan penampilan yang sama dan ditemukan pada model Mazda6, Mazda3 dan pada crossover CX-5.
Pada model Hazumi Concept, prinsipal banyak membenamkan bahan serat karbon ditubuh model tersebut. Akan tetapi kemungkinan yang terjadi adalah Mazda2 ini tidak akan sama persis dengan Hazumi Concept, karena pada Mazda2 ini tidak ditemukan bahan serat karbon yang mendominasi seperti Hazumi Concept. Terlebih, pada kisaran harga yang dipatok akan jauh berbeda dengan model konsep Hazumi tersebut.
Pada generasi baru Mazda2 ini akan dikombinasikan dengan disain interior yang modern, dan ini juga terinspirasi dari disain interior Hazumi Concept. Diantaranya adalah transparasnsi HUD, dashboard yang ciamik, yang kini sudah tersedia pada model Mazda3. Pada langkah berikutnya, prinsipal berhasil membenamkan mesin 1.5 liter diesel yang juga dikombinasikan dengan teknologi SkyActiv-D. Mengenai rincian lebih lanjut, prinsipal masih memberikannya dengan sangat terbatas, dan mereka berjanji akan memberikannya pada saat debut perdananya nanti.[Har/timBX]