JUL 25, 2018@11:30 WIB | 1,302 Views
(Pantai Lhoknga)
Walau daerahnya rawan terkena bencana alam, tapi provinsi Aceh mempunyai banyak pantai yang indah. Hal itulah yang membuat banyak orang jadi tertarik untuk melancong ke daerah yang terletak di bagian paling barat Indonesia ini.
Dari semua pantai yang terdapat di Aceh, ada Pantai Lhoknga dan Pantai Lampuk yang letaknya berdekatan berdekatan sehingga jadi sedikit sulit untuk membedakan kedua pantai itu.
(Pantai Lampuuk)
Untuk memudahkannya, orang-orang di sana memberi sebutan Pantai Lhoknga untuk daerah di belakang Lapangan Golf Lhoknga hingga ke taman tepi laut setelah Komplek Pabrik Semen Andalas. Sementara Pantai Lampuk adalah ruas pantai yang membentang dari Babah Satu hingga Babah Empat.
Pantai Lhoknga lebih dikenal dengan lapangan Golf, aktivitas Surfing dan memancing. Pantai Lhoknga memiliki ombak yang besar dan garang sehingga membuatnya jadi sangat terkenal di kalangan komunitas selancar internasional.
(Pantai Lhoknga punya ombak yang besar)
Ada beberapa titik ombak yang bisa dinaiki di pantai ini. Pertama 'Left Hander Point', yaitu ombak kiri yang berjarak 300 meter dari bibir pantai yang amat cocok bagi mereka yang baru mengenal selancar.
Kedua 'Cemara Right Point', yaitu ombak kanan yang berjarak sekitar 300 meter dari pantai. Kedua titik ini menjadi apot favorit bagi para peselancar asal Negeri Sakura Jepang.
(Suasana sunset di pantai Lhoknga)
Selanjutnya, 'Peak Point' yaitu ombak kanan dan kiri yang berjarak 300 meter dari pantai. Arusnya yang kuat membuat para peselancar harus lebih berhati-hati di sini. Selain itu, pantai ini juga jadi spot yang pas buat Anda yang mau menikmati sunset karena suasananya yang sunyi dan damai. [APSG/timBX]