MENU
icon label
image label
blacklogo

Adu Tajam Kamera Smartphone Selfie, Coolpad Fancy 3 VS Infinix Hot S

MAR 13, 2017@17:43 WIB | 5,873 Views

Beberapa tahun belakangan ini, tren swafoto atau akrab disebut foto selfie menunjukkan gejala menjadi tren gaya hidup di kalangan pengguna ponsel cerdas. Jeprat-jepret menggunakan kamera depan dengan memasang berbagai ekspresi wajah dari sudut tinggi menjadi salah satu aktivitas yang kian digandrungi. Melihat tren ini, sejumlah vendor pun berlomba-lomba menggarap smartphone besutannya yang dirancang khusus untuk foto selfie.

Salah satunya adalah Coolpad, yang kembali menggebrak ranah seluler tanah air dengan menghadirkan produk unggulan terbarunya, Fancy 3. Sebagai smartphone selfie, perangkat berbasis Android 6.0 Marshmallow ini hadir dengan membawa kamera depan beresolusi 8MP sebagai salah satu senjata andalannya. Untuk menghasilkan jepretan yang ciamik, kamera sekunder tersebut pun dijejali dengan lensa berdiafragma f/2.2 wide-angle.

Tidak hanya jago dalam jeprat-jepret, Coolpad Fancy 3 juga hadir dengan disain yang menawan. Dengan ketebalan hanya 8,7 mm membuat perangkat ini terasa nyaman pada saat digenggam. Konsep unibody yang diadopsinya dengan guyuran warna grey dan frame silver metalik di sekeliling bodi membuat tampilan Coolpad Fancy 3 terlihat elegan. kerennya lagi, ponsel cerdas ini telah dibekali dengan sensor pemindai sidik jari untuk memproteksi berbagai data digital yang tersimpan di dalamnya.

Layar Coolpad Fancy 3 memiliki bentang 5 inci full HD dan sudah dilapisi dengan kaca 2.5D sehingga membuatnya sangat sedap dipandang. Dapur pacu Coolpad Fancy 3 ditenagai oleh chipset MediaTek MT6735CP 4-inti berkecepatan 1GHZ yang ditendem bersama RAM sebesar 2GB. Untuk melibas para rivalnya, Coolpad pun memoles ulang tampilan antarmukanya dengan user interface garapan sendiri, yakni CoolUI 8.0. Dengan banderol harga Rp 2.499.000, Coolpad Fancy 3 bakal menjadi alternatif yang layak dilirik saat ingin berbuburu smartphone selfie.

Walau kaya akan fitur menggoda, bukan berarti laju Coolpad Fancy 3 di jagat seluler Indonesia bakal berjalan mulus, mengingat di kelas ini ada beberapa lawan setara yang siap menjegalnya. Salah satunya adalah Infinix Hot S, yang sama-sama hadir dengan kamera depan beresolusi 8MP, dan kamera utama berkekuatan 13MP. Dengan fitur fotografi yang dibawanya tersebut, tentunya bukanlah perkara mudah untuk menjatuhkan Infinix Hot S. Penasaran dengan pertarungan sengit antara Coolpad Fancy 3 dengan Infinix Hot S? Berikut ulasannya!

Bodi Ramping Dan Berdisain Premium
Secara disain, Coolpad fancy 3 tampil elegan berkat balutan material dari aluminium magnesium yang kokoh namun tetap ringan. Kesan mewah makin kuat terpancar berkat polesan frame berwarna silver metalic di setiap sisinya. Bodinya sendiri hanya berketebalan 8,7mm, sehingga terlihat sangat ramping dan bakal terasa nyaman pada saat Anda menggengamnya.

Coolpad Fancy 3 mengusung konsep unibody, dimana Anda tidak akan bisa membongkar bagian back cover. Sebagai perangkat keluaran terkini, bagian punggung Fancy 3 juga dijejali dengan sensor pemindai sidik jari. Bergeser ke bagian paling bawah punggung, Anda akan menemukan sebuah corong suara. Layar Fancy 3 telah dilapisi dengan kaca cekung 2.5D plus tiga buah tombol haptik di bawahnya. Sayangnya, layar Coolpad Fancy 3 gampang meninggalkna jejak sidik jari, sehingga Anda harus rajin-rajin mengelapnya jika tidak ingin terlihat kotor.

Tidak mau kalah dengan Coolpad Fancy 3, Infinix Hot S juga tampil trendi dan elegan berkat balutan material dari metal. Sosok phablet berbasis Android 6.0 Marshmallow ini kian memikat berkat guyuran warna gold. Kesan elegan kian kuat terpancar, mengingat Infinix Hot S sudah mengadopsi konsep unibody. Di bagian punggung, Anda akan menemukan kamera utama serta sensor pemindai sidik jari. Sedangkan di bagian bawanya, bersemayam dua buah corong speaker.

Seru Mainkan Konten Multimedia
Dengan bentang layar 5 inci HD 720 piksel berteknologi In-Plane-Switching membuat aktivitas multimedia seperti menonton video, browsing, chatting, dan sebagainya terasa lebih menyenangkan. Layar tersebut dapat merespon sentuhan jari dengan cepat dan masih dapat dilihat dengan jelas di bawah terpaan sinar matahari. Satu yang perlu Anda ingat, layar Fancy 3 belum dilapisi dengan kaca tangguh semacam Corning Gorilla Glass. Dengan begitu, Anda harus lebih hati-hati terhadap goresan benda runcing seperti kuku atay kunci.

Anda juga dapat melakukan beragam aktivitas multimedia di layar 5,2 inci milik Infinix Hot S. Dengan ukuran layar seluas itu, aktivitas mengetik pun jadi terasa nyaman, terutama bagi Anda yang memiliki jari besar. Sama seperti Fancy 3, layar Hot S juga memiliki tingkat resolusi 720 piksel. Untuk melengkapi kecanggihan Hot S, Infinix pun melapisi sektor ini dengan teknologi In-Plane-Switching. Dengan teknologi tersebut, tampilan visual yang disuguhkan masih tetap terlihat jelas meski dipandang dari berbagai sudut.

CoolUI 8.0 Siap Jegal XOS Chameleon
Coolpad Fancy 3 berjalan di atas sistem operasi besutan Google, Android 6.0 Marshmallow. Agar tampil menarik dan sebagai bentuk diferensiasi, Coolpad pun memolesnya dengan antarmuka garapan sendiri, CoolUI 8.0. Fancy 3 tidak dilengkapi dengan laci aplikasi atau app drawer, jadi untuk bergeser dari satu aplikasi ke aplikasi lainnya, Anda cukup menggeser layar ke kanan atau kiri. Berbeda dengan smartphone Android kebanyakan, saat Anda menarik jendela dari atas ke bawah, Fancy 3 hanya menyajikan kolom notifikasi.

Nah, jika Anda ingin mengakses  pengaturan lainnya, Anda cukup menggeser layar dari bawah ke atas saja. UI ini membawa fitur keren lainnya, yakni Smart Control untuk mengaktifkan C-Button. Fitur ini akan menampilkan pintasan  ke berbagai aplikasi dengan cepat. Tidak ketinggalan, Coolpad juga melengkapinya dengan Weke-Up Gesture untuk mengaktifkan beberapa fitu. Untuk menghidupkan layar layar Anda bisa mengetuk sebanyak dua kali, slide ke atas untuk membuka kunci, slide ke bawah untuk memotret, dan masih banyak lagi.

Sedangkan Infinix sendiri memoles tampilan Android 6.0 Marshmallow yang dibawa oleh Hot S dengan antarmuka garapan sendiri, yakni XOS Chameleon. Hasil dari modifikasi tersebut membuat tampilan userinterface Infinix Hot S terlihat makin kece dan segar. Perubahan tampilan tidak hanya terlihat pada halaman homescreen saja, tapi juga merambah ke sektor apps drawer atau laci aplikasi, dimana untuk bergeser dari satu aplikasi ke aplikasi lainnya, Anda harus men-scroll layar dari bawah ke atas atau sebaliknya.

Menariknya, XOS Chameleon juga telah dilengkapi dengan aplikasi bawaan yang dikumpulkan dalam satu keluarga, bernama X Family. Ada beberapa aplikasi bawaan XOS yang sangat membantu performa Infinix Hot S, yakni Ultra Power, XManager, XAccount, XCloud, XClub, XHide, dan XWeather. Agar tidak membosankan, Infinix juga turut menyertakan fitur XTheme yang berisi berbagai tema menarik, dan XShare untuk memudahkan Anda membagi konten dari berbagai format seperti imej, video, musik, aplikasi, dan file, ke perangkat lain.

Kamera Depan 8MP Jadi Senjata Pamungkas
Sebagai smartphone selfie, Coolpad Fancy 3 hadir dengan memboyong kamera sekunder beresolusi 8MP. Tidak ketinggalan, Coolpad juga turut menyematkan lensa wide-angle berdiafragma f/2.2 dan fitur Beauty untuk mempemanis hasil jepretan. Di tempat dengan pencahayaan cukup, kamera depan masih dapat menghasilkan foto selfie yang tajam dan jernih. Jepretan terlihat lebih dramatis dengan turut hadirnya beberapa efek filter yang bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan, seperti fish-eye, focus, softlight, dan sebagainya.

Pun begitu jika kondisi sekitar minim cahaya, hasil jepretan masih terlihat tajam berkat hadirnya lampu kilat LED di bagian depan. Sementara itu, kamera utamanya sendiri memiliki resolusi 13MP dan memiliki mode Pro. Dengan mode ini, Anda dapat mengatur sensitivitas ISO, eksposur, kecepatan rana, kontras, dan white balance. Di kondisi minim cahaya, hasil jepretan terlihat kurang tajam dan efek noise akan mulai tampak. Berbeda di kondisi cahaya melimpah, kamera utama tersebut mampu menghasilkan jepretan yang memukau.

Senada dengan Fancy 3, Infinix juga melengkapi Hot S dengan kamera sekunder berkekuatan 8 megapiksel dan sebuah LED flash. Dengan hadirnya lampu kilat di sisi muka membuat hasil foto selfie tetap terlihat jelas meskipun kondisi di sekitar minim cahaya. Tidak ketinggalan, tersedia juga fitur WideSelfie yang sangat berguna pada saat Anda akan membuat foto bersama teman satu klub atau komunitas motor. Kamera utamanya sendiri memiliki kualitas 13 megapiksel yang ditendem bersama dua buah lampu kilat.

Tidak ketinggalan, Infinix juga menyediakan fitur Color Effect, sehingga hasil foto akan terlihat memukau. Setidaknya ada sembilan efek yang bisa Anda pilih sesuai dengan selera dan kebutuhan. Yang tidak kalah keren, kamera tersebut dapat digunakan untuk merekam gambar bergerak Timelapse, sehingga terlihat lebih dramatis namun menarik. Selain untuk memotret, Infinix Hot S juga handal dalam merekam gambar bergerak dengan kualitas fHD 1080 piksel pada kecepatan 30fps. Bahkan, di menu profesional, Anda dapat mengatur kamera secara manual, mulai dari ISO, Shutter Speed, White Balance, dan sebagainya.

Kinerja Gesit Dan Stabil
Untuk mendongkrak kinerja Fancy 3, Coolpad pun membenamkan chipset MediaTek 4-inti berkecepatan 1GHz yang ditendem bersama RAM sebesar 2GB. Gudang penyimpanan internalnya sendiri menyediakan ruang hingga 16GB. Perpaduan dari sejumlah perangkat keras tersebut membuat kinerja Fancy 3 tergolong lumayan lancar. Coolpad Fancy 3 masih dapat memainkan game-game seru dengan lancar, dengan syarat bukan game berkualitas 3D.

Dari hasil AnTuTu Benchmark, Coolpad Fancy 3 berhasil menduduki urutan ke-51 di bawah Samsung Galaxy Note 5. Sementara itu, dari hasil uji PCmark yang dilakukan, Coolpad Fancy 3 berhasil menyabet skor 27545. Sedangkan dari pengujian menggunakan CPU-Z, dapat dengan jelas dilihat jika Fancy 3 menggunakan chipset MediaTek seri MT6735. Sedangkan untuk urusan grafis, Coolpad menyerahkannya ke GPU Mali-T720.

Untuk Hot S, Infinix sudah menggunakan prosesor racikan MediaTek dengan otak 8-inti berkecepatan 1,3GHz. Sedangkan untuk mengimbangi kegaharan prosesor Hot S bekerja, Infinix turut menyematkan RAM sebesar 2GB. Agar tampilan video atau game yang sedang dimainkan terlihat ciamik, Infinix turut membenamkan pengolah grafis dari MALI-T720.

Penasaran dengan kinerja hardware yang ditancapkan Infinix, Tim Blackxperience pun kembali melakukan beberapa pengujian dengan bantuan AnTuTu dan PCMark. Dari hasil tes AnTuTu, Infinix Hot S mendapat skor 36869 dengan perincian nilai 4757 untuk performa RAM, 12800 untuk CPU, 14920 di pengujian UX, dan 4392 untuk 3D. Sedangkan hasil pengujian menggunakan AnTuTu Benchmark mengatakan, jika Infinix Hot S berhasil duduk di posisi ke-27 setelah Meizu M3 atau Note 3.

Coolpad sendiri membenamkan baterai baterai berdaya 2500mAh kedalam jeroan Fancy 3. Dengan daya sebesar itu, Fancy 3 dapat Anda geber dari pagi hingga sore untuk satu kali isi ulang. Kualitas audio yang disemburkan Coolpad Fancy 3 juga tergolong jernih dan bulat.  Di bawah layar, bersemayam tiga buah tombol haptik yang memiliki tugas untuk recent apps, home, dan back. Di sebelah kanan, bercokoltombol pengatur volume dan power, serta slot SIM tray di sisi kiri.

Sementara itu, Sebagai sumber tenaga Infinix telah menyematkan baterai berkapasitas 3000mAh. Dengan kapasitas sebesar itu, Infinix Hot S dapat digeber selama seharian penuh, atau sekitar 12 jam-an di mode jaringan 4G LTE. Fitur lainnya yang turut disematkan Infinix di Hot S adalah USB On-The-Go atau OTG, yang memungkinkan Anda dapat mendomplengkan berbagai peripheral ke tubuh phablet ini. Untuk keamanan, Infinix juga membekali Hot S dengan sensor pemindai sidik jari. Sama seperti Coolpad Fancy 3, sensor pemindai sidik jari ini juga dapat Anda gunakan untuk memotret, menerima panggilan telepon, dan sebagainya.

Kesimpulan
Sebagai smartphone selfie, Coolpad Fancy 3 telah dibekali dengan sejumlah fitur fotografi yang sangat menggoda. Salah satu kelebihan yang dimiliki oleh phablet ini adalah disainnya yang tergolong segar dan terlihat begitu premium. Balutan material dari aluminium membuat tampilan Fancy 3 makin kental dengankesan mewah. Sementara itu, kamera depannya memiliki resolusi 8 megapiksel dan telah dilengkapi dengan lampu kilat LED.

Kelebihan lainnya yang dimiliki oleh Fancy 3 adalah hadirnya sensor pemindai sidik jari, yang berguna untuk membuka kunci laya, memotret, menerima panggilan telepon dan masih banyak.  Tidak ketinggalan, Fancy 3 juga telah dilengkapi dengan fitur C-button, yakni tombol pintasan untuk mengakses berbagai fitur yang ada. Sayangnya, hardware yang dibenamkan boleh dibilang masih kurang menggigit. Dengan berbagai kelebihan yang dimilikinya tersebut,  Coolpad Fancy 3 masih layak dilirik oleh Anda yang gemar selfie dan ingin selalu tampil gaya.

Sementara itu, Infinix Hot S terlihat manis berkat telah dimodifikasinya platform Android 6.0 Marshmallow yang diadopsinya dengan sistem operasi garapan sendiri XOS Chameleon. Infinix telah menjejali Hot S dengan fitur keamanan berupa sensor pemindai sidik jari. Selain untuk membuka layar, sensor tersebut juga dapat digunakan untuk menjepret foto, menavigasi foto di galeri, dan menerima pangilan telepon. Sharing konten dengan perangkat lain juga terasa mudah dengan hadirnya kemampuan USB OTG.

Yang tidak kalah keren, Infinix Hot S juga dapat berjalan di atas teknologi jaringan 4G LTE. Untuk urusan jeprat-jepret, Infinix pun tidak mau kalah pamor dengan vendor global lainnya. Ini dibuktikan Infinix dengan turut menyematkan kamera beresolusi 13 megapiksel di bagian belakang, dan kamera sekunder berkualitas 8MP plus LED flash yang sangat handal untuk menghasilkan foto selfie, dan video call. Baterai berkapasitas 3000mAh yang dibenamkan dapat digeber selama seharian penuh untuk satu kali isi ulang.

Sulit memang untuk memutuskan siapa juara dari kedua ponsel cerdas tersebut di kategori smartphone selfie. Jika dikomparasi secara head-to-head, kedua ponsel cerdas tersebut sama-sama memiliki disain yang ciamik serta senjata andalan khusus selfie yang sebanding. Untuk itu, Tim Blackxperience putuskan, jika pertarungan sengit antara Coolpad Fancy 3 dan Infinix Hot S, hasilnya adalah Seri. [Teg/TimBX]

Tags :

#
coolpad fancy 3,
#
coolpad fancy,
#
coolpad,
#
infinix hot s,
#
infinix hot,
#
infinix,
#
android phone,
#
mobile phone,
#
android,
#
smartphone,
#
selfie

X