SEP 05, 2024@16:30 WIB | 467 Views
Setelah cukup lama dinanti, Google akhirnya menghadirkan sistem operasi Android 15. Penerus dari Android 14 ini hadir dengan sederet fitur dan teknologi baru yang mendapat penyempurnaan yang cukup signifikan.
Melansir Gadget360, Rabu (4/9/2024), sistem Android 15 kini hadir dengan fitur yang memungkinkan pengguna menyesuaikan aplikasi supaya mendapat performa yang optimal. Artinya kini pengguna bisa mengatur manajemen performa aplikasi supaya smartphone lebih nikmat untuk digunakan.
Beberapa teknologi dihadirkan seperti API untuk AplicationStartInfo, PdfRenderer, OpenJDK, serta SQLite. Selain itu, ada juga Matrix44 yang memungkina pengguna untuk memanipulasi Canvas 3D, terutama pada bentuk-bentuk yang kompleks.
Di sistem operasi Android 15 ini, kini juga terdapat berbagai tools penting. Diantaranya seperti Android Studio dan Jetpack Compose yang mengusung model open source. Artinya semua pengembang bisa memasukan berbagai aplikasi yang nantinya bisa diakses oleh pengguna smartphone Android 15 ini.
Lalu di versi Android 15 juga hadir dengan fitur menyimpan kombinasi aplikasi berupa Talkback untuk tampilan Braille. Selain itu, Android 15 juga bisa memanfaatkan Passkey dengan sistem login tunggal untuk bisa menyimpan berbagai informasi pribadi kalian.
Meski sudah diluncurkan secara resmi, Google belum menyebar secara merata ke semua smartphone. Sebagai tahap awal, sistem operasi Android 15 akan hadir pertama kali di seri smartphone Google Pixel.
Setelah itu, beberapa smartphone keluaran terbaru khususnya untuk flagship juga akan menyusul mendapat Android 15. Diantaranya seperti Samsung, Honor, iQOO, Lenovo, Motorola, Nothing, One Plus, Oppo, Realme, Sharp, Sony, Tecno, Vivo, Xiaomi, dan lain-lain. [edo/timBX]