JAN 12, 2019@10:45 WIB | 1,131 Views
Akhir tahun 2018 lalu ASUS memperkenalkan VivoBook S430, yaitu sebuah laptop yang memiliki bodi yang sangat ramping dan ringan, serta hadir dengan performa powerful untuk menunjang kegiatan sehari-hari.
Namun bagaimana jika ada pengguna yang mengiunginkan sebuah laptop yang lebih ringkas dan portabel? Untuk itulah ASUS menghadirkan VivoBook S330, laptop dengan ukuran layar lebih kecil dari VivoBook S430.
“Selain memiliki desain yang sangat stylish, VivoBook S330 memiliki bodi yang sangat ramping dan ringan, serta hadir dengan performa powerful untuk menunjang kegiatan sehari-hari,” ujar Jimmy Lin, Regional Director ASUS South East Asia.
VivoBook S330 tampil dengan layar Full HD berukuran 13,3 inci yang dibalut dengan bodi stylish, ringkas, dan ringan sehingga cocok untuk dibawa bepergian. Teknologi NanoEdge Display yang membalut layar laptop ini memiliki bezel yang sangat tipis membuat pengalaman visual lebih nyata dan tanpa batas.
NanoEdge Display merupakan fitur eksklusif pada laptop premium ASUS yang memungkinkan layar bisa tampil dengan bezel sangat tipis, yaitu 4,3 milimeter pada VivoBook S330. Berkat bezel yang sangat tipis tersebut, laptop ini memiliki screen-to-body ratio hingga 89 persen.
Dengan ketebalan hanya 17,9 milimeter dan bobot 1,2 kilogram, VivoBook S330 merupakan laptop yang tepat untuk dijadikan teman bekerja secara mobile.
ASUS menghadirkan dua pilihan warna untuk VivoBook S330. Warna pertama adalah Pink Metal yang sangat cantik sekaligus stylish. Sementara warna kedua adalah Gold metal yang memadukan nuansa mewah dengan sensasi elegan.
VivoBook S330 ditenagai oleh prosesor Intel Core i3-8130U yang powerful sekaligus hemat daya. Prosesor Intel Core generasi ke-8 tersebut menggunakan konfigurasi dual-core dengan 4 thread, dan memiliki kecepatan pemrosesan hingga 3,4GHz. Prosesor tersebut didukung oleh RAM LPDDR3 yang dipatok pada kecepatan 2133MHz berkapasitas 4GB.
Untuk penyimpanan, VivoBook S330 mengandalkan SATA SSD berkapasitas 256GB. ASUS VivoBook S330 telah dilengkapi dengan berbagai port untuk menunjang produktivitas. Port tersebut terdiri dari USB Type-A dan Type-C, serta combo audio jack untuk menghubungkan perangkat audio.
Sebagai laptop yang dirancang untuk pengguna mobile, VivoBook S330 sudah dilengkapi dengan baterai yang memiliki performa tinggi dan mampu bertahan hingga 12 jam penggunaan.
ASUS juga menyediakan teknologi fast charging yang mampu mengisi daya baterai laptop ini hingga 60 persen dalam hanya 49 menit saja.
VivoBook S330 akan dilepas ke pasaran dengan banderol harga Rp 8.599.000. [Hlm/timBX]