DEC 11, 2015@12:38 WIB | 608 Views
LG G4 yang telah diumumkan pada awal tahun ini yang berarti pada tahun 2016 LG mungkin sudah menyiapkan sebuah handset baru yang digadang adalah LG G5, tapi berkat sebuah postingan di media social china Weibo, dalam postingannya tersebut tampak dugaan spesifikasi handset dan juga dibocorkannya tanggal peluncurannya.
Menurut postingan dari Weibo bahwa LG G5 akan diperkenalkan pada bulan Februari 2016, hal ini juga bertepatan berlangsungnya sebuah acara MWC 2016 yang tepat dihelat pada bulan Februari juga, ini mungkin LG sendiri mungkin akan melakukan peluncuran resmi pada acara MWC 2016.
LG G5 seperti bocoran postingan akan membawa spesifikasi Layar 5,6 inci dengan resolusi qHD, dengan chipset Qualcomm Snapdragon 820, dengan kamera utama 21MP dan kamera depan 8MP, ada speskulasi bahwa LG akan membuat desain tampilan LG G5 mirip dengan LG v10.[And/TimBX]