MENU
icon label
image label
blacklogo

Instagram Uji Coba Fitur “Dislike” Untuk Kolom Komentar, Ini Fungsinya

FEB 17, 2025@17:00 WIB | 254 Views

Instagram ternyata sedang menyiapkan sebuah fitur baru. Aplikasi media sosial besutan Meta ini tengah menguji coba fitur yang disebut “Dislike” untuk kolom komentar. Uji coba fitur Dislike ini hadir di beberapa akun pengguna Instagram.

Melansir TechCrunch, Senin (17/2/2025), CEO Instagram, Adam Mosseri menyebut bahwa fitur ini punya beberapa fungsi penting. Salah satunya adalah agar pengguna bisa memberi respon ketidaksukaan mereka pada komentar di berbagai postingan baik Feed maupun Reels.

Mosseri menyebut fitur “Dislike” ini bisa menjadi sarana edukasi untuk membuat orang-orang lebih bijak berkomentar. Meski begitu, pengguna tidak bisa melihat jumlah Dislike dari komentar yang mereka tulis tersebut.

Meski begitu, jumlah Dislike suatu komentar akan mempengaruhi algoritma dan peringkat komentar di suatu postingan Reels dan Feed. Semakin banyak Dislike, maka komentar tersebut ada di posisi terbawah di kolom komentar tersebut.

“Fitur Dislike ini nantinya akan sangat memberi dampak dan membuat orang lebih bijak dan berhati-hati dalam berkomentar. Nantinya kami akan mengintegrasikan fitur ini secara bertahap untuk menciptakan iklim yang lebih positif dan ramah bagi semua umur”, ungkap Adam.

Selain fitur Dislike, Instagram juga sedang menyiapkan beberapa fitur baru lainnya. Diantaranya seperti fitur akun remaja yang memungkinkan para orang tua memantau aktivitas anak-anak mereka dan mengatur batasan waktu menggunakan aplikasi Instagram.

Sejauh ini belum ada info kapan fitur-fitur seperti Dislike dan fitur akun remaja bisa digunakan secara utuh. Disebut-sebut, fitur-fitur ini akan meluncur paling cepat antara akhir tahun ini atau awal tahun depan. [edo/timBX]

Tags :

#
instagram,
#
fitur,
#
dislike,
#
komentar,
#
aplikasi,
#
media sosial,
#
meta

X