MENU
icon label
image label
blacklogo

Mediatek Rilis Dimensity 8050, Chipset Ideal Untuk Ponsel Gaming

MAY 10, 2023@17:23 WIB | 608 Views

MediaTek kembali memperkenalkan chipset terbarunya Dimensity 8050 yang dibangun dengan fabrikasi TSMC N6 (6nm). Chipset ini memiliki 1 Super Core dengan kecepatan hingga 3 GHz dan GPU 9-core yang khusus untuk disematkan di smartphone mid-range untuk gaming.

Untuk spesifikasinya, Dimensity 8050 memiliki CPU octa-core yang terdiri dari 1 Super Core Cortex-A78 berkecepatan 3 GHz, 3-core performa Cortex-A78 berkecepatan 2.6 GHz, dan 4-core hemat daya Cortex-A55 berkecepatan 2 GHz. Sementara GPU-nya adalah Mali-G77.

Chipset ini mendukung RAM LPDDR4X hingga 16 GB dan storage berteknologi UFS 3.1. Dimensity 8050 mendukung perekaman video hingga 4K HDR, serta layar dengan resolusi hingga 2520 x 1080 pixel pada refresh rate maksimal 168Hz.

Untuk kebutuhan kamera, Dimensity 8050 bisa dipasangkan dengan sensor hingga 200 MP dan diklaim dapat mengambil gambar malam hari 20 persen lebih cepat dari generasi sebelumnya. Fitur-fitur seperti AI Super Panorama, AI Noise Reduction, AI Exposure, dan AI Object Tracking juga tersedia.

Dari sektor konektivitas, Dimensity 8050 dibekali dukungan Dual 5G (SA + SA), dan teknologi MediaTek 5G UltraSave agar konsumsi dayanya lebih efisien. Chipset ini juga memiliki WiFi 6 dan Bluetooth 5.2.

MediaTek Dimensity 8050 kabarnya akan menjadi senjata utama dari ponsel Tecno Camon 20 Premier 5G. Smartphone terbaru dari Tecno ini hadir dengan harga mulai dari $450 atau sekitar Rp 6,6 juta di Nigeria. 

Dimensity 8050 menjanjikan performa yang kencang dan ideal untuk gaming. Sangat cocok pada konsel kelas menengah ke atas yang biasanya punya penawaran komplit baik dari segi kinerja, kamera, teknologi charging, dan sebagainya. [wic/timBX].

Tags :

#
mediatek,
#
dimensity 8050,
#
gaming

X