MENU
icon label
image label
blacklogo

Rumor: Apple MacBook Pro Terbaru akan Diluncurkan Awal Tahun 2023

NOV 01, 2022@16:00 WIB | 1,147 Views

Apple kemungkinan besar akan mengungkap Mac terbaru di bulan ini atau berikutnya, tapi sepertinya bukan MacBook Pro. Saat earning call kuartalan minggu lalu, sang CEO, Tim Cook, menyebut ada lini produk yang sudah "ditetapkan" untuk dirilis saat musim liburan.

CFO raksasa teknologi tersebut menambahkan, bahwa tidak akan ada MacBook Pro terbaru yang dirilis tahun ini seperti tahun lalu. Sekarang, Mark Gurman dari Bloomberg melaporkan bahwa perusahaan yang berbasis di Cupertino ini akan mengungkap Mac generasi berikutnya awal tahun depan.

Ia menambahkan bahwa Apple menargetkan untuk meluncurkan MacBook Pro terbaru pada kuartal pertama 2023. Hal ini cukup berbeda dari apa yang biasa dilakukan Apple, mengingat Apple biasanya tidak meluncurkan produk antara bulan Januari hingga Maret.

Apple meluncurkan Mac Studio di awal Maret tahun ini. Oleh karena itu, MacBook Pro 14 dan 16 inci generasi berikutnya yang ditenagai oleh prosesor M2 yang telah mendapatkan upgrade, diharapkan untuk debut pada paruh pertama bulan Maret tahun depan.

Baca Juga: Simak Spesifikasi Lengkap dari Mac Studio

Perangkat tersebut akan menggantikan model tahun lalu. Gurman menambahkan bahwa MacBook Pro terbaru akan diungkap bersamaan dengan peluncuran macOS Ventura 13.3 dan iOS 16.3 yang akan datang. Pembaruan perangkat lunak tersebut diharapkan akan diluncurkan antara awal Februari dan awal Maret.

Gurman mengatakan "Ketika saya pertama kali melaporkan informasi mengenai MacBook Pro baru pada bulan Juni, saya mengatakan bahwa Apple memiliki rencana untuk meluncurkannya antara akhir tahun 2022 atau awal 2023, jadi saya tidak akan menganggap perilisan di bulan Maret terlambat dengan cara apa pun."

Laporan tersebut juga menambahkan bahwa update iOS 16.2 dan iPadOS 16.2 diharapkan akan dirilis di sekitar pertengahan Desember.

Apple sebelumnya berharap untuk memasukkan MacBook Pro sebagai bagian dari perilisan tersebut, tetapi ini berbeda dengna apa yang direncakan oleh Apple. Bersamaan dengan MacBook terbaru, Apple kemungkinan juga akan memperkenalkan Mac Mini yang didukung M2 dan Apple Silicone Mac Pro. [dera/timBX] berbagai sumber.

Tags :

#
apple,
#
macbook,
#
macbook pro,
#
apple macbook pro,
#
laptop

X