MAY 03, 2017@17:16 WIB | 689 Views
Perusahaan aksesori terkemuka, Logitech baru saja mengumumkan produk casing keyboard terbarunya untuk iPad generasi kelima. Hadir dengan nama Slim Folio, case ini dilengkapi keyboard ukuran penuh dengan desain tombol scissor-switch mekanikal berukuran 1,5mm berikut segudang shortcut untuk iOS.
Tampilannya cukup keren walau sayang tombol-tombolnya tidak backlit alias tidak dapat menyala. Case ini juga memiliki dua mode bentuk, satu untuk posisi mengetik dan satu lagi posisi datar untuk membaca atau menonton. Saat dalam kondisi tertutup, casing ini menyelimuti seluruh body iPad semacam cangkang melindungi perangkat dari benturan yang tidak diinginkan.
Nah, satu lagi fitur yang mungkin adalah fitur terbaik dari Slim Folio yaitu adalah daya hidup baterainya. Slim Folio diyakini mampu bertahan selama 4 tahun penggunaan dengan sebuah baterai baterai koin yang tentunya dapat mudah diganti.
Case keyboard ini menggunakan koneksi Bluetooth LE guna tersambung dengan iPad yang membuat konsumsi daya rendah bahkan mungkin hingga iPad-iPad Anda selanjutnya. Harga casing papan ketik ini juga tidak terlalu mahal, hanya sekitar Rp 1,3 juta. [Leo/timBX]