MENU
icon label
image label
blacklogo

4 Tips and Trick Tersembunyi Nintendo Switch (Part 1)

MAY 20, 2020@19:30 WIB | 1,862 Views

Meluncur tahun 2017 lalu, Nintendo Switch jadi andalan gamers untuk menikmati game keren kapan saja di mana saja. Walau sudah 3 tahun luncur, masih banyak dari penggunanya yang kagum dengan apa yang bisa dilakukan konsol game canggih ini. Nah, bagi Blackpals yang baru atau sudah lama main Switch tapi ingin tahu settingan tersembunyi dari Nintendo Switch, this is for you.

1. Tips Buat Multiple Save File

Nintendo Switch memiliki banyak koleksi game yang keren, namun sayang kebanyakan dari game ini tidak memberikan pilihan untuk membuat lebiih dari satu save file. Nah, untung masalah ini bisa diakali dengan mudah yaitu dengan membuat akun lagi untuk membuat sebuah save file lain. Mudah bukan?

2. Backup Save File di Cloud

Kehilangan save file dalam game memang menjengkelkan, karena ini  adalah progress game yang kita raih berpuluh-puluh jam atau bahkan ratusan jam. Nah, agar save game kita tetap aman, ada baiknya kita backup agar nanti jika konsol kita rusak atau error kita tetap memiliki cadangannya. Caranya adalah dengan berlangganan Nintendo Switch Online. Cukup pilih game yang ingin di-backup tekan + dari cari file-nya dan pastikan otomatis backup menyala, game kita akan aman.

3. Pasang Password di Nintendo Switch

Nintendo Switch adalah perangkat game yang bisa dibilang cukup individual, karena hanya memiliki sebuah save file. Kita tidak bisa sembarangan menyalakan Switch orang dan memainkannya karena akan merusak progress pribadi orang tersebut. Nah untuk menghindari ini terjadi, Blackpals bisa install aplikasi Parental Control di smartphone yang dapat mengunci konsol ini dengan password.

4. Reset dan Hard Reset Switch

Sebagai sebuah perangkat elektronik yang rumit, Switch juga kadang bisa error atau hang tanpa kita tahu alasan yang jelas. Nah kalau di tengah main game layar jadi freeze, taka da respon dari semua tombol yang ditekan, Blackpals bisa reset konsol dengan menekan tombol power selama 15 detik, lalu Switch akan restart. Nah kalau Blackpals berniat menjual Switch atau karena alasan tertentu ingin Factory reset alias wipe all data, Blackpals bisa melakukannya dengan menekan tombol Volume dan Power, masuk ke mode recovery dan pilih Reset Factory Settings. [leo/asl/timBX]

Tags :

#
trick tersembunyi nintendo switch,
#
tips nintendo switch,
#
game canggih,
#
nintendo switch

RELATED ARTICLE

X